Sangat Mudah! Resep Mango Cheese Pudding untuk Menu Berbuka Puasa

- 10 April 2022, 10:22 WIB
Sangat Mudah! Resep Mango Cheese Pudding untuk Menu Berbuka Puasa//Foto ilustrasi
Sangat Mudah! Resep Mango Cheese Pudding untuk Menu Berbuka Puasa//Foto ilustrasi /Instagram.com/@kreasipudingmanisku

GALAMEDIA - Saat berbuka puasa hendaklah membatalkan dengan hidangan yang manis.

Maka dalam artikel kali ini akan membahas resep serta cara membuat mango cheese pudding yang lezat untuk sajian takjil saat berbuka puasa nanti.

Tidak hanya mudah, bahan-bahan untuk membuat mango cheese pun sangat mudah ditemukan di minimarket terdekat.

Baca Juga: Cek Harga Emas Pegadaian Hari Ini 10 April 2022 Antam dan UBS Naik Lagi, Mau Beli?

Berikut cara membuat mango cheese pudding.

Bahan:

- 1 bks nutrijel mangga

- 1 bks pudding manga

- 1.200 ml air

- 4 sdm gula

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 10 April 2022: Pengacara Ammar Bersedia Bantu Nino Soal Hak Asuh Reyna

Cara Membuat:

- Siapkan teflon dan masukan nutrijel mangga dan pudding manga

- Masukkan juga gula serta air, lalu aduk rata

- Setelah itu nyalakan api dengan kecil lalu masak pudding sampai mendidih sambil diaduk-aduk.

- Setelah mendidih, masukan puding ke wadah dan diamkan hingga puding dingin

Baca Juga: LINK NONTON LIVE STREAMING Manchester City vs Liverpool, Minggu 10 April 2022 Malam Nanti

Resep Vla Keju:

- 100 gr keju

- 1 sdm tepung maizena

- 250 ml susu full cream

Baca Juga: Deretan Film yang Tayang di Bioskop Bulan April, Salah Satunya KKN di Desa Penari!

Cara Membuat:

- Siapkan teflon kembali, tuangkan 250 ml susu full cream pada teflon

- Lalu masukkan keju serta tepung maizena yang telah dilarutkan dengan air

- Masak dengan api kecil sampai berubah tekstur menjadi vla.

- Setelah menjadi kental dan bertekstur vla. Tuangkan vla keju di atas puding yang telah mendingin

- Mango cheese pudding siap disajikan sebagai takjil buka puasa.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x