Resep Sayur Brongkos, Menu Berkuah Khas Jogja Cocok Untuk Hidangan Berbuka Puasa

- 12 April 2022, 12:24 WIB
 Foto IG @adresjantidewi
Foto IG @adresjantidewi /

GALAMEDIA -  Bagi sebagian orang menu makanan brongkos sudah tak asing lagi. Ya, makanan khas Yogyakarta berbahan danging sapi ini menjadi hidangan favoritg.

Cocok dijadikan menu untuk berbuka puasa dengan sepiring nasi dan kerupuk udang, berikut adalah resep membuat brongkos:

Bahan:

Daging sapi 300 gram

3 butir Telur rebus

Kulit melinjo 50 gram

Kacang tolo 50 gram

Tahu pong 10 buah

Daun jeruk 4 lembar

Daun salam 2 lembar

Serai 2 batang digeprek

Lengkuas 2 ruas

Cabai rawit 10 buah

Santan

Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy M23 5G, HP 3 Jutaan dengan Baterai dan Memori yang Besar

Bumbu halus:

8 Siung Bawang merah

4 Siung Bawah putih

5 buah Cabai merah

3 buah Kluwek

4 butir Kemiri

Kencur

Ketumbar

Gula jawa

Kaldu bubuk

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 12 April 2022: Al dan Ammar Mahendra Kerja Sama Jebak Nino
 
Cara membuat:

1. Langkah pertama, potong daging sapi berbentuk kotak sesuai selera kemudian rebus dengan daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai hingga teksturnya empuk.

2. Pisahkan sekitar 200 ml air rebusan daging dan pisahkan.

3. Blender bumbu halus kemudian tumis hingga wangi.

4. Tambahkan air kaldu rebusan tadi ke dalam tumisan, aduk dan pastikan tercampur.

5. Masukkan daging, telur, melinjo, kacang tolo dan tahu kemudian aduk hingga merata.

6. Tambahkan cabai rawit dan santan, aduk lagi hingga merata dan koreksi rasa.

7. Jika selera taburi brongkos dengan bawang goreng. Sayur brongkos siap disajikan.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x