Ternyata Ini Alasan Mengapa Kucing Sangat Membenci Air!

- 15 Februari 2023, 11:55 WIB
Berikut alasan secara ilmiah mengapa kucing takut air
Berikut alasan secara ilmiah mengapa kucing takut air /Pexels @Karin Chantanaprayura/

GALAMEDIANEWS-  Banyak dari cat lovers bertanya-tanya mengapa kucing kesayangan kita sangat takut terhadap air, tetapi tidak semua kucing takut terhadap air.

 

Alasan kucing takut terhadap air bisa jadi karena pengalaman buruk mereka atau saat kehujanan membuat mereka basah sehingga harus mengeringkan bulu-bulu mereka bisa menjadi alasan mengapa kucing menghindari air.

Dilansir dari newsseek.com sebuah penelitian yang ditulis oleh Anna Ewers Clark mengatakan “Secara historis, kucing hidup di lingkungan gurun yang kering yang berarti mereka tidak beradaptasi untuk berenang atau menghabiskan waktu di air, dan sifat ini turun temurun untuk kucing yang berada di domestik kita.”

Baca Juga: Kucing Persia: Ini Sejarah, Ciri-Ciri, dan 5 Jenis yang Wajib Anda Ketahui

Baca Juga: Mengenal Lebih Jauh Tentang Catnip, Tanaman yang Disukai Kucing

Calia Haddon seorang ahli kucing dan penulis juga menambahkan bahwa kucing yang kita pelihara di rumah adalah keturunan kucing gurun dengan nama lain Felis Silvestris Lybica.

Ini menjadi alasan mengapa kucing sangat menyukai tempat yang kering dan sinar matahari.

Sebuah studi menambahkan bahwa suhu rata-rata seekor kucing yaitu 36,72 hingga 38,89°C, suhu ini lebih tinggi daripada suhu rata-rata manusia.

Dengan suhu rata-rata yang terbilang cukup tinggi mereka ideal menyukai suhu yang hangat.

Bulu kucing memiliki karakteristik menyerap air saat terkena hujan sehingga dapat membuat kucing kedinginan, maka dari itu kucing sangat menghindari apabila bulunya terkena air.

Saat bulu kucing terkena air maka menimbulkan risiko terhadap keselamatan kesehatan kucing dan membatasi fleksibilitas serta mobilitas kucing dikutip dari Pam Johnson- Bennet pakar Cat Behavior Associates.

Selain faktor karena bulu, kucing juga terkenal memiliki hidung yang baik dan sensitif dari manusia dan anjing dikutip dari jurnal Applied Animal Behavior Science.

Baca Juga: 7 Cara Merawat Kucing Anggora Agar Terhindar dari Berbagai Penyakit, Salah Satunya Perhatikan Makanannya

Baca Juga: Sering Dianggap Sama, Ini 6 Perbedaan Kucing Anggora dan Persia

 

Kucing menggunakan penciumannya untuk komunikasi, berburu, mengenali musuh dan identitas kucing itu sendiri.

Air dapat mengkontaminasi bau identitas kucing dan cenderung menghindari air.

Kucing biasa menghabiskan waktu dengan membersihkan diri atau self grooming dengan cara menggosok dirinya sendiri atau menjilat-jilat bulunya.

Saat kucing menggosok dirinya kepada manusia dan benda, saat itu kucing menyebarkan bau identitasnya.

Apabila cat lovers memiliki kucing yang sangat takut terhadap air bisa jadi ada faktor yang diterima oleh kucing dimasa lalu dimana kucing mendapatkan perlakuan tidak baik seperti diusir menggunakan air, prosedur mandi yang tidak mengenakan sehingga membuat kucing trauma.

Jadi perlakukan kucing dengan baik ya cat lovers dengan cara memberi cemilan dan perlakukan dengan baik sehingga dapat membuat kucing tidak mengalami trauma apabila sedang dimandikan.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: Newsweek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah