5 Obat Alami untuk Mengatasi Gejala Flu Berat, Bisa Ditemukan dengan Mudah di Sekitar Kita

- 2 Maret 2023, 07:48 WIB
Herbal dan Obat Alami untuk membantu mengatasi gejala flu yang dialami
Herbal dan Obat Alami untuk membantu mengatasi gejala flu yang dialami /Pixels/Annapou/

Sebagai bahan untuk mengatasi flu, jahe bisa dipadukan dengan kunyit sebagai bahan tradisional untuk memperkuat imunitas tubuh.

4. Teh herbal

Beberapa jenis teh herbal dipercaya mengandung zat antivirus dan antibakteri, sehingga saat mengonsumsi teh herbal, tubuh akan memiliki imunitas yang lebih baik untuk bisa melawan virus dan bakteri penyebab sakit termasuk juga virus influenza.

Teh herbal ini bisa dibuat dari berbagai bahan alami seperti teh hijau, teh jahe, dan juga teh adas manis (star anise). Selain itu, bisa juga menambahkan campuran madu pada seduhan teh herbal tersebut.

Kombinasi teh herbal yang ditambahkan dengan madu ini akan memberikan manfaat yang lebih maksimal pada penderita flu, sehingga bisa segera sembuh.

Baca Juga: 5 Kuliner Bakso Purwokerto dengan Rasa Mantap, Salah Satunya Ada Bakso Pekih, Pasti Bikin Lidah Ketagihan

5. Minyak esensial

Untuk membantu mengatasi gejala flu selanjutnya adalah dengan memanfaatkan minyak esensial. Dalam sebuah penelitian dikatakan bahwa tea tree oil mampu melawan infeksi virus flu dengan cara memperlambat perkembangbiakan virus dan bakteri.

Beberapa jenis minyak esensial yang mengandung zat antivirus dan antibakteri diantaranya adalah minyak cinnamon, minyak peppermint, minyak ekaliptus, minyak lemon, dan minyak oregano.

Nah, itulah bahan yang bisa dimanfaatkan sebagai obat alami untuk mengatasi gejala flu dengan mudah dan simpel. Semoga bermanfaat. *** 

Halaman:

Editor: Fasya Askanti

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah