Ide Jualan Makanan 2023, Resep Bakso Ayam Isi Keju Kenyal, Gurih dan Harum

- 12 Agustus 2023, 21:50 WIB
Resep Bakso Ayam Isi Keju makanan ala Devina Hermawan.
Resep Bakso Ayam Isi Keju makanan ala Devina Hermawan. /Tangkap layar YouTube Devina Hermawan./

GALAMEDIANEWS - Ide jualan makanan 2023 kali ini menyajikan resep Bakso Ayam Isi Keju ala Devina Hermawan memiliki citarasa gurih dan harum juga tekstur yang kenyal dan empuk.

Resep ala Devina Hermawan ini terbilang cukup ekonomis dibandingkan menggunakan daging sapi karena harga daging ayam yang cukup terjangkau.

Pemilihan daging ayam bagian paha dan bagian dada membuat resep Bakso Isi Keju ala Devina Hermawan menjadi lebih terasa enak dan nikmat.

Anda bisa mencoba resep Bakso Ayam Isi Keju ala Devina Hermawan sebagai ide jualan makanan 2023 dengan pelengkap seperti sambal, minyak bawang dan jeruk limau.

Baca Juga: Fakta Menarik: Mengapa Tornado Begitu Berbahaya?

Dilansir Galamedianews dari kanal YouTube Devina Hermawan pada Sabtu, 12 Agustus 2023 berikut resep Bakso Ayam Isi Keju diantaranya;

Resep Bakso Ayam Isi Keju (untuk 5 porsi)

Bahan:

250 gr paha ayam fillet
250 gr dada ayam fillet
2,5 sdt garam
4 sdt gula
2 sdt kaldu ayam / penyedap
½ sdt merica
6 siung bawang putih, cincang
4 sdm bawang goreng
80 gr putih telur
50 gr tepung tapioka
8 gr baking powder
300 ml air es

Baca Juga: Saat Bermain dengan Anak, Lakukan 4 Hal Positif ini

Isian:

MEG Slice Melt

Minyak ayam bawang:

75 gr kulit ayam
5 siung bawang putih
5 siung bawang merah

Air Pelengkap:

25 gr cabai bubuk
2-3 sdm minyak
Jeruk limau

Baca Juga: Dugaan Adanya Pelecehan di Ajang Miss Universe, Dirjen HAM Angkat Bicara

Kuah bakso:

Air
Garam sesuai selera
Gula sesuai selera
Penyedap sesuai selera

Langkah:

1. Masukkan ayam, garam, gula, penyedap, dan merica ke dalam food processor blender hingga lengket lalu masukkan bawang putih blender hingga halus dan lengket

2. Tambahkan baking powder, putih telur, tepung tapioka, dan bawang goreng, blender kembali kemudian tambahkan air es sedikit demi sedikit, blender hingga tercampur rata

3. Pindahkan ke dalam mangkuk, tutup dengan plastic wrap lalu simpan dalam kulkas

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Athletic Bilbao vs Real Madrid di Liga Spanyol, Kick-Off Mulai Pukul 02.30 WIB

4. Keluarkan adonan dari kulkas, bentuk bulat bakso lalu isi dengan keju MEG Slice Melt

5. Panaskan air, masukkan baso, masak di api kecil hingga matang

6. Untuk minyak ayam bawang, rebus kulit ayam dengan sedikit air kemudian potong-potong masak hingga air sedikit menyusut

7. Blender bawang merah dan bawang putih dengan sedikit minyak hingga halus, lalu masukkan ke dalam kulit ayam, masak di api kecil sedang

8. Untuk cabai bubuk, panaskan minyak lalu siram ke dalam cabai bubuk kering, aduk

9. Untuk kuah bakso, didihkan air lalu tambahkan garam, penyedap, dan gula, lalu masukkan bakso ke dalam kuah

10. Bakso siap disajikan dengan minyak ayam bawang, cabai bubuk, dan jeruk limau sebagai pelengkap.***

Editor: Dicky Aditya

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah