Resep Tumis Selada Air Harum Legit ala Rudy Choirudin Makanan Unik Super Crunchy

- 8 September 2023, 16:11 WIB
Resep Tumis Selada Air Harum Legit makanan ala Rudy Choirudin 
Resep Tumis Selada Air Harum Legit makanan ala Rudy Choirudin  /Tangkap layar YouTube Rudy dan Sahabat TV/

GALAMEDIANEWS- Berikut ini resep makanan unik bercita rasa istimewa dengan tekstur super crunchy memiliki citarasa enak dan mantap, Tumis Selada Air Harum Legit ala Rudy Choirudin.

Resep makanan ala Rudy Choirudin ini berbahan dasar selada air yang memiliki kandungan vitamin dan mineral yang baik bagi kesehatan tubuh.

Bumbu pilihan Rudy Choirudin membuat resep makanan ini memiliki citarasa yang legit juga harum menggoda selera.

Anda atau para ibu rumah tangga bisa mencoba resep Tumis Selada Air Harum Legit ala Rudy Choirudin sebagai hidangan yang tidak cuma nikmat tetapi sehat.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Kukus Marinasi Sambal Geprek ala Rudy Choirudin Daging Juicy Bikin Ketagihan

Dilansir Galamedianews dari kanal YouTube Rudy dan Sahabat TV pada Jumat, 8 September 2023 berikut resep Tumis Selada Air Harum Legit diantaranya;

Resep Tumis Selada Air Harum Legit

Bahan

• 250 gram Selada Air, dipetik
• 100 gram Udang Kupas
• 5 sdm Minyak Goreng, untuk menumis
• 4 siung Bawang Putih, dirajang
• 6 buah Bawang Merah, dirajang
• 1 lembar Daun Pandan
• 2 cm Lengkuas, dibelah dan dimemarkan
• 3 sdm Kecap Manis
• 1/2 sdt Terasi Goreng
• 6 buah Cabe Rawit, dirajang
• 1 buah Tomat, dibelah dan diiris tipis-tipis
• 50 ml Air
• 1 sdt Garam
• 1/2 sdt Ladaku Merica Bubuk
• 1 sdt Gula Pasir

Baca Juga: Resep Nasi Uduk Pulen ala Chef Rudy Choirudin, Hidangan pas Untuk Sarapan Keluarga

Cara membuat:

1. Tumis bawang putih hingga kekuningan. Tambahkan bawang merah, daun pandan, dan lengkuas, tumis kembali hingga harum.

2. Masukkan udang, tumis hingga udang berubah warna dan harum.

3. Masukkan kecap manis dan terasi, masak hingga kecap berbuih.

4. Masukkan tomat dan cabe rawit, tumis sesaat hingga sedikit layu.

5. Masukkan air, aduk rata.

6. Masukkan garam, gula dan Ladaku Merica Bubuk, aduk rata. (angkat/buang lengkuas dan daun pandan yang sudah tidak dipergunakan).

7. Masukkan selada air, masak hingga cukup matang.

8. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Baca Juga: Dijamin Enak, Resep Es Podeng ala Chef Rudy Choirudin Cocok Untuk Dinikmati Bersama Keluarga Saat Cuaca Panas

Itulah resep Selada Air Harum Legit ala Rudy Choirudin makanan sederhana dengan rasa yang mantap. Selamat mencoba.***

Editor: Lina Lutan

Sumber: YouTube Rudy dan Sahabat TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah