Rekomendasi Film: The Intern (2015), Kisah Menarik Tentang Hubungan Antar Generasi, Wajib Nonton!

- 28 Desember 2023, 06:10 WIB
The Intern adalah drama komedi yang cukup mengharukan serta menarik yang disuguhkan untuk semua kalangan generasi
The Intern adalah drama komedi yang cukup mengharukan serta menarik yang disuguhkan untuk semua kalangan generasi /www.hungama.com/

GALAMEDIANEWS - The Intern adalah drama komedi yang cukup mengharukan serta menarik yang disuguhkan untuk semua kalangan generasi. Film ini wajib kalian tonton karena penuh dengan humor, dan cukup menyenangkan untuk ditonton bersama keluarga.

Film ini mengangkat tema tentang kehidupan, seperti menghadapi tantangan dan pentingnya menjaga hubungan antar generasi.

Ben Whittaker (De Niro) merupakan seorang duda berusia 70-an yang menghadapi rasa bosan pada masa pensiunnya. Kemudian untuk mengatasi rasa bosan tersebut Ben memutuskan untuk melamar program magang senior di About the fit, sebuah startup mode online yang sedang berkembang pesat yang dijalankan oleh Jules Ostin (Hathway) dengan karakter jiwa muda dan semangat yang membara.

Baca Juga: Rekomendasi Film: Joy (2015), Kisah Seorang Ibu Tunggal Yang Mampu Membangun Kerajaan Bisnis

Karakter De Niro dalam film ini adalah salah satu karakter yang hampir tidak pernah dimainkan selama kejayaan aktingnya, yang mana peran yang ia mainkan dalam film ini adalah seorang pria biasa yang baik, terus terang, dan tidak neurotik.

Dalam film ini dia memainkannya cukup baik, dengan menjadi seorang yang kurang memiliki pengalaman dalam bidang teknologi, kearifan kuno yang diperankan Ben dan sentuhan kemanusiannya mampu mengalahkan Jules, dan ia menjadi orang kepercayaan dan mentornya.

Baca Juga: Rekomendasi Film: Family Plan 2023, Kisah Seorang Ayah Mantan Pembunuh Elite Pemerintahan, Wajib Ditonton!

Kedekatan antara Jules dan Ben dimulai saat Jules menghadapi tantangan dalam menjalankan bisnis dan kehidupan pribadinya, persahabatan di antara keduanya terjalin secara tidak terduga dan mampu menginspirasi keduanya untuk melihat dunia dengan cara baru.

Perbedaan diantara keduanya yaitu peran Ben yang humoris dan Hathway seseorang yang bersemangat dan ambisius mampu menjalin chemistry yang kuat melalui segala hal yang dilalui bersama.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: www.rogerebert.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah