Rutin Rekreasi dengan Anak Datangkan Manfaat Positif untuk Anak

- 6 Januari 2024, 08:30 WIB
Rekreasi dengan anak perlu dirutinkan orang tua./  pixabay @mario0107
Rekreasi dengan anak perlu dirutinkan orang tua./ pixabay @mario0107 /

GALAMEDIANEWS - Apakah kita rutin rekreasi dengan sang anak mengunjungi aneka tempat menarik? Bila kita jarang rekreasi dengan anak, tak ada salahnya kita mulai rutin melakukannya.

Lalu, mengapa orang tua perlu rekreasi dengan anak? Dilansir dari tulisan berjudul Is Taking Holiday Good For Your Children? bersumber dari situs parenting.co.uk, rekreasi mendatangkan beberapa manfaat untuk anak. Berikut manfaat tersebut.

  1. Memberikan Energi Positif Untuk Anak

Saat anak rekreasi, pikiran anak terisi oleh hal-hal yang menyenangkan. Misalnya, merasakan keseruan bermain-main di pantai bersama kedua orang tua ataupun merasakan keseruan melihat aneka satwa di kebun binatang. 

Nah, hal-hal tersebut akan terkenang di dalam pikiran sang anak. Kenangan-kenangan tersebut akan memberikan energi positif di dalam jiwa sang anak. 

Misalnya, karena pikiran sang anak terisi oleh hal-hal positif, sang anak tak akan cepat menyerah dalam menghadapi hal apapun. Ataupun, sang anak akan lebih optimis menghadapi hal apapun. 

Baca Juga: Mengapa Permainan Anak Berwujud Nyata Lebih Baik Daripada Game Smartphone?

  1. Sebagai Media Belajar Hal-Hal Baru

Secara psikologis, anak-anak memang mudah tertarik untuk mempelajari hal yang baru baginya. Karenanya, tak ada salahnya kita rutin mengajak anak ke tempat liburan yang banyak menghadirkan objek-objek menarik.  

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: parenting.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x