Keluarga Besar Partai NasDem Sampaikan Kabar Duka, Eks Ketua MK Jimly Asshiddiqie: Innalillahi...

20 Agustus 2021, 15:50 WIB
Ilustrasi duka cita. /PIXABAY

GALAMEDIA - Innalillahi wa inna ilaihi roji'un. Kabar duka datang dari keluarga besar Partai NasDem.

Salah satu kader terbaiknya yang juga Anggota DPR RI Percha Leanpuri wafat pada Kamis, 19 Agustus 2021 sore kemarin di Palembang.

Selain Anggota DPR RI Fraksi NasDem, Percha juga merupakan putri dari Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru.

Terkait meninggalnya Percha, eks Ketua MK Jimly Asshiddiqie juga turut menyampaikan duka cita melalui akun Twitter pribadinya JUmat, 20 Agustus 2021.

Dalam cuitannya, Jimly tampak kaget dan seolah tak percaya politisi NasDem itu telah wafat.

Baca Juga: Terharu dengan Pernikahan Lesti-Billar, Dinda Hauw: Bersyukur Disatukan dengan Rey, Perjalanan Masih Panjang

"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiuun. Percha meninggal?," tulis Jimly dilihat Galamedia Jumat, 20 Agustus 2021.

"Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah swt. Alfatihah." lanjut Jimly.

Sebelumnya, kabar duka cita juga disampaikan oleh Taufik Besari yang tak lain adalah Ketua DPP Partai NasDem.

"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiuun, Selamat jalan kk Percha, anggota DPR RI Fraksi @NasDem putri Gubernur Sumsel Herman Deru," kata Taufik dalam cuitannya.

"Insya Allah husnul khatimah setelah beberapa hari berjuang pasca kelahiran bayi kembarnya. Doa kami untukmu kak." sambungnya.

Baca Juga: Megawati Nangis Gegara Jokowi Dibully, Tokoh NU: Bu Mega, Kok Gak Ada Tangisan Rakyat karena Covid?

Diketahui, mendiang Percha meninggal tak lama usai proses kelahiran anak kedua dan ketiganya yang lahir kembar.

Pihak Pemprov Sumsel menepis kabar politisi muda itu wafat karena terpapar Covid-19. "Bukan karena Covid-19 itu informasi didapat dari pihak rumah sakit," ujar Septriandi, Kepala Humas Sumsel Kamis, 19 Agustus 2021 kemarin.

Dikatakan Septriandi, Percha meninggal karena hal teknis pasca dilakukan operasi. Almarhumah harus dilarikan ke rumah sakit sebab sudah tiba jadwal untuk melahirkan. Ia dirawat intensif selama sepekan di rumah sakit RK Charitas Palembang.

Pada awal menjalani perawatan, kondisi perempuan berusia 35 tahun itu dalam keadaan sehat dan stabil.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler