Liga Italia: Menang 2-0, Juve Geser Roma dari Peringkat Ketiga Klasmen Sementara

- 7 Februari 2021, 06:27 WIB
Para pemain Juventus berselebrasi usai mencetak gol ke gawang AS Roma
Para pemain Juventus berselebrasi usai mencetak gol ke gawang AS Roma /twitter.com/@juventusfces

GALAMEDIA- Laga big match terjadi di pekan ke-21 Liga Italia antara Juventus menghadapi tamunya AS Roma di Allianz Stadium, Turin, Minggu 7 Februari 2021 dini hari WIB.

Di laga tersebut, Si Nyonya Tua berhasil keluar sebagai pemenang setelah mampu mengatasi perlawanan Serigala Ibu Kota dengan skor 2-0.

Dikutip galamedia dari legaserie.it,  dua gol kemenangan anak asuh Andrea Pirlo itu dicetak oleh sang mega bintang Cristiano Ronaldo pada menit ke-12 dan gol bunuh diri dari Roger Ibanez pada menit ke-69.

Baca Juga: Dua WNI Termasuk di Antara Ratusan Korban Jiwa Akibat Kebakaran Hutan di Australia pada 7 Februari 2009

Jalannya pertandingan yang memperebutkan peringkat ketiga ini terbilang cukup seru. Kedua tim sama-sama mencatat penguasaan bola di angka 50 persen.

Juventus yang tertekan diawal laga, mampu memecah kebuntuan pada menit ke-12 lewat aksi Cristiano Ronaldo.

Tendangannya dari luar kotak penalti tak mampu dihalau kiper tim tamu, Pau Lopes.

Si Nyonya Tua hampir saja menggandakan keunggulan pada menit ke-23. Namun sayang sepakan keras Ronaldo masih bisa digagalkan mistar gawang.

Usai jeda, i Giallorossi yang membutuhkan gol untuk menyamakan kedudukan, mencoba mendominasi jalannya pertandingan.

Baca Juga: Merinding, Prabowo Ucap Kalimat Mengejutkan: Ya Tuhan, Ambil Saya, Panggilah Saya, Saya Siap

Namun justru malah Juventus yang berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-69 melalui gol bunuh diri pemain belakang Roma, Roger Ibanez.

Sampai babak kedua berakhir, tidak ada lagi gol yang tercipta. Roma harus mengakui keunggulan tim tuan rumah.

Dengan kemenangan ini, membuat Juventus menggusur AS Roma di peringkat ketiga klasmen sementara Liga Italia denga perolehan 42 poin.

Sedangkan Roma turun ke posisi keempat dengan poin 40.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x