BMKG : Bandung Pagi Hari Diguyur Hujan Sedang, Siang Diprakirakan Berawan

- 8 Februari 2021, 06:15 WIB
Logo BMKG
Logo BMKG /galamedianews.com

GALAMEDIA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandung memprakirakan Kota Bandung dan sekitarnya pada Senin pagi 8 Februari 2021 diguyur hujan sedang.

Namun pada Senin siang hingga malam diprakirakan akan berawan hingga diguyur hujan ringan.

Suhu di Kota Bandung pada Senin siang nanti beriisar 20 - 29°C dengan kelembapan udara 70- 95 %. Kecepatan angin diperkirakan 10 km/jam dari Barat.

Baca Juga: Jakarta Mulai Banjir, Puluhan Rumah di Dua Kelurahan Sempat Terendam Air Setinggi Lebih dari 1 Meter

Sementara untuk wilayah Jawa Barat pada Senin siang hingga malam ini secara umum akan hujan ringan hingga sedang.

Suhu di Jawa Barat secara umum berkisar 19 - 29 °C dengan kelembapan udara 75 - 95% dengan kecepatan angin 10 -20 Km/Jam.

Baca Juga: Tinggi Muka air di Pos Pantau Sunter Hulu Siaga I, Katulampa Masih SIaga III

BMKG pun mengeluarkan peringatan dini waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir antara siang hingga menjelang malam hari di wilayah Kab dan Kota Bogor, Kota Depok, Kab dan Kota Bekasi, Kab Karawang, Kab Subang, Kab Sukabumi, Kab Cianjur, Kab Bandung barat, Kab Garut, Kab Tasikmalaya, Kab Ciamis, Kota Banjar, Kab Pangandaran, Kab Sumedang, Kab Majalengka, Kab Kuningan, Kab dan Kota Cirebon, Kab Indramayu. Dan pada malam hingga dini hari di wilayah Kab Bekasi, Kota Bekasi, Kota Depok, Kab Karawang, Kab Bogor.

 

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah