Polemik Vaksin Nusantara, Dr Tirta : Kalian Gak Takut Silahkan, Gue Patuh Sama BPOM dan Kaidah Penelitian!

- 15 April 2021, 17:20 WIB
Tirta Mandira Hudhi atau yang lebih akrab disapa dr Tirta.
Tirta Mandira Hudhi atau yang lebih akrab disapa dr Tirta. /Instagram.com/@dr.tirta

Adapun syarat yang belum terpenuhi oleh Vaksin Nusantara di antaranya cara uji klinik yang baik (good clinical practical), proof of concept, good laboratory practice, dan cara pembuatan obat yang baik (good manufacturing practice).

Menurut Penny Lukito selaku Kepala BPOM, syarat proof of concept dari Vaksin Nusantara belum terpenuhi.

Baca Juga: Atta Halilintar Ngamuk di Instagram, Atta: WHY ALWAYS ME?!

Antigen pada vaksin ini dinilai tak memenuhi pharmaceutical grade (memenuhi standar farmasi).

Menanggapi hal ini, dr. Tirta Mandira Hudhi, seorang dokter lulusan Universitas Gadjah Mada membuat sebuah cuitan melalui akun Twitternya @tirta_hudhi.

Beliau menuliskan bahwa, rakyat saat ini dipertontonkan mengenai vaksin yang tidak sesuai dengan kaidah penelitian serta banyak tokoh besar yang tidak takut dengan Vaksin Nusantara.

Lebih lanjut, ia mempersilahkan masyarakat yang tidak takut untuk menggunakan vaksin ini.

Menurut dr. Tirta, jika kondisi begini, maka tidak ada harapan Indonesia selesai dari pandemic COVID-19.

Baca Juga: Tak Disangka! 5 Negara Ini Ternyata Tak Punya Bandara, Ada yang Harus Naik Perahu Dulu

“Rakyat dipertontonkan lagi mengenai vaksin nusantara yg jelas2 ga sesuai kaidah penelitian. Tokoh besar mengaku ga takut di vaksin nusantara. Kalian ga takut mah silakan. Gua mah patuh ama BPOM dan kaidah etik penlitian. Kaya gini kok ngarepin Indonesia kelar pandemic,” tulisnya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x