Kembangkan Bisnis, Supermarket Setiabudhi Memperluas Lahannya di Summarecon Bandung

- 10 Mei 2021, 14:34 WIB
Penandatanganan perjanjian pokok dan PPJB oleh Kerjasama antara Summarecon Bandung (PT Mahkota Permata Perdana), anak usaha PT Summarecon Agung Tbk., dengan Setiabudhi Supermarket yang diwakili Hindarko Hasan selaku Executive Director Summarecon Bandung, dan Atjen Tanuwidjaja selaku pemilik Setiabudhi Supermarket di Balerea, Plaza Summarecon Bandung, Kota Bandung, Kamis, 6 Mei 2021.
Penandatanganan perjanjian pokok dan PPJB oleh Kerjasama antara Summarecon Bandung (PT Mahkota Permata Perdana), anak usaha PT Summarecon Agung Tbk., dengan Setiabudhi Supermarket yang diwakili Hindarko Hasan selaku Executive Director Summarecon Bandung, dan Atjen Tanuwidjaja selaku pemilik Setiabudhi Supermarket di Balerea, Plaza Summarecon Bandung, Kota Bandung, Kamis, 6 Mei 2021. /Dok. Summarecon Bandung/

Produk-produk seperti buah-buahan, sayur-sayuran, daging segar, dan bahan masakan dari berbagai negara akan dijumpai di sini.

Kehadiran Setiabudhi Supermarket merupakan upaya yang dilakukan Summarecon Bandung untuk terus mengembangkan kawasan berskala kota.

Baca Juga: Diduga Pemudik Terjang Arus Sungai Demi Hindari Petugas, Sekum Muhammadiyah 'Tampar' Keras Pemerintah

Supermarket ini semakinmelengkapi fasilitas lainnya seperti Gerai Pelayanan Publik Kota Bandung, Rumah Sakit Santo Borromeus, Sekolah Islam Al Azhar, Sekolah Santo Aloysius, ITB Innovation Park, Summarecon Mall Bandung, kawasan taman dan danau, gedung perkantoran, area komersial, dan tentunya hunian.

“Kami bersyukur dan berterima kasih atas kepercayaan dari Setiabudhi Supermarket untuk memperluas lahan pembangunannya sehingga menjadi 7.000 meter persegi di Summarecon Bandung. Perluasan lahan ini tentunya akan semakin menambah bagus danlengkap Setiabudhi Supermarket Summarecon Bandung yang akan segera hadir di kawasan kami,” ujar Executive Director Summarecon Bandung, Hindarko Hasan.

Menurut Atjen Tanuwidjaja, perluasan lahan Setiabudhi Supermarket di Summarecon Bandung adalah karena pihaknya melihat potensi bisnis di wilayah Bandung timur yang sangat tinggi.

Penambahan lahan pembangunan Setiabudhi Supermarket Summarecon Bandung diharapkan bisa menambah fasilitas pelayanan menjadi semakin prima untukseluruh pengunjung.

“Kami melihat wilayah Bandung timur berkembang sangat pesat baik dari segi pembangunan infrastruktur, transportasi, fasilitas publik, dan ekonomi. Hal ini akan memunculkan potensi market yang sangat besar. Penambahan lahan pembangunan Setiabudhi Supermarket diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat di Summarecon Bandung dan sekitarnya,” ujarnya.

Baca Juga: Prabowo Minta Pengamat Militer Ungkap Mafia Alutsita, Connie Bakrie: Tugas Kemhan, KPK dan Aparat Terkait

Perluasan lahan pembangunan Setiabudhi Supermarket di Summarecon Bandung akantetap mempertahankan pelayanan berkualitas dengan moto 'we are proud to serve you'.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah