AS Seolah Paling Peduli Terhadap HAM Muslim, Tapi Bela Israel, China: Mereka Mengabaikan Palestina

- 15 Mei 2021, 11:45 WIB
Orang Palestina menggambarkan serangan udara yang dilakukan tentara Israel.
Orang Palestina menggambarkan serangan udara yang dilakukan tentara Israel. /Sumber: Unsplash / The East London Photographer/

GALAMEDIA - Konflik yang terjadi antara Israel-Palestina menuai banyak komentar dari berbagai negara di dunia tak terkecuali Amerika Serikat.

Amerika Serikat mengharapkan konflik antara Israel-Palestina itu segera berakhir.

Namun di saat yang bersamaan, Amerika Serikat justru tampak membela Israel dengan menyatakan bahwa negara tersebut memiliki hak untuk mempertahankan diri.

Tanggapan negara adidaya tersebut langsung mendapat reaksi yang sangat keras dari China karena Amerika Serikat seolah-olah sedang bermain ganda dalam konflik Israel-Palestina.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Hanagaki Takemichi Tokyo Revengers Si Pecundang Sejati

Dilansir dari Newsweek, China mengecam keras atas tanggapan Amerika Serikat terhadap konflik Israel-Palestina.

China juga mengutuk Amerika Serikat yang telah memblokir pertemuan Dewan Keamanan PBB untuk mengatasi konflik Israel-Palestina yang kian meningkat.

Kecaman China tersebut disampaikan oleh juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Hua Chunying saat dijumpai wartawan, Jumat 14 Mei 2021 waktu setempat.

Menurut Hua Chunying, Amerika Serikat yang selalu mengatakan peduli dengan Hak Asasi Manusia (HAM) muslim dinilainya adalah bohong.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x