Ditunjuk sebagai EO Kejurnas Balap Sepeda ICF National Championship, PT Biduri Ningrat Abadi Ngabret

- 14 Juni 2021, 18:57 WIB
Penunjukkan PT Biduri Ningrat Abadi oleh Pengprov ISSI Jabar sebagai event organizer kejurnas balap sepeda ICF National Championship./Robi Taufik Akbar/Galamedia
Penunjukkan PT Biduri Ningrat Abadi oleh Pengprov ISSI Jabar sebagai event organizer kejurnas balap sepeda ICF National Championship./Robi Taufik Akbar/Galamedia /

GALAMEDIA - PT Biduri Ningrat Abadi, akan memberikan yang terbaik serta ikut andil dalam memajukan olahraga dan wisata yang ada di Kabupaten Garut.

Komitmen disampaikan setelah mereka ditunjuk oleh Pengprov ISSI Jabar sebagai event organizer kejurnas balap sepeda ICF National Championship.

PT Biduri Ningrat Abadi ditunjuk langsung oleh Ketua Umum ISSI Jawa Barat, Yudi Nugraha Lasminingrat atas dasar keputusan pengurus dalam rapat koordinasi panitia kejurnas pada Minggu, 13 Juni 2021, yang bertempat di Gedung Kadin Garut, Jalan Pembangunan.

Baca Juga: Aparat Negara yang Todong Tim Lapangan KPK Saat Hendak Lakukan OTT, Disebut Novel Baswedan Tak Diproses Hukum

Direktut Utama PT Biduri Ningrat Abadi, Lilis Cuminaningrat didampingi Gangan Khusnul Maumar mengatakan, penunjukkan sebagai EO itu merupakan salah satu penghargaan yang sangat besar yang diberikan oleh ISSI Jawa Barat.

"Tentunya ini sebuah kepercayaan yang harus dilaksanakan dengan baik. Apalagi kejurnas dilaksanakan di Kabupaten Garut," ujar Lilis, Senin, 14 Juni 2021.

Dikatakan Lilis, berbagai persiapan dalam menyukseskan kejurnas sepeda ICF National Championship 2021 sudah dilakukan. Hal ini agar pelaksanaan yang membawa Kabupaten Garut sukses.

Baca Juga: Hukuman Jaksa Pinangki 'Didiskon' jadi 4 Tahun Penjara, Dinilai Wanita yang Harus Mendapat Perhatian

"Kami akan memberikan yang terbaik dalam kejurnas ini. Konsep yang akan diusung nantinya sesuai dengan arahan Ketua Umum ISSI Jawa Barat," tegasnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x