Wacana Pilpres Diundur ke 2027, Demokrat: Ada ‘Agenda Terselubung’ Perlu Waspada!

- 17 Agustus 2021, 12:07 WIB
Politisi Partai Demokrat Yan Harahap.
Politisi Partai Demokrat Yan Harahap. //Instagram.com/@yanharahap//

“Namun bagi saya, dengan asumsi negara berada dalam situasi paling positif sekali pun, status quo tetap merupakan jebakan zona nyaman. Pihak-pihak yang pro memanjang-manjangkan kekuasaan secara sistematis membangun skeptisisme bahkan pesimisme massal Indonesia mampu menemukan pemimpin dan wakil rakyat yang lebih mumpuni,” papar Abdul.

Baca Juga: Hari Kemerdekaan Indonesia, Jokowi: Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh

“Walau tak diucapkan gamblang, namun nyaring terdengar deru napas kalangan yang ingin membangkitkan spirit pemuas-muasan diri sendiri dan pengultusan pribadi,” sambungnya.

Sehingga Abdul meminta seluruh pihak mencegah rencana pemunduran Pilpres tersebut.

“Jangan dibiarkan beranak-pinak. Masyarakat harus diberi tahu akan adanya saling bujuk di kalangan elite politik untuk mengayun-ayunkan kepercayaan rakyat,” tuturnya.

Baca Juga: Kritik Sikap Jokowi yang Tak Ucapkan Duka Cita, Mardani Ali Sera: Amat Disayangkan

Menanggapi hal ini, politikus Partai Demokrat, Yan Harahap mengatakan, tidak heran jika banyak pihak yang khawatir akan rencana itu. Sebab sebelumnya sudah disuarakan sejak tahun lalu oleh KPU.

“Jika sekarang banyak yg mengkhawatirkan ‘agenda terselubung’ memperpanjang masa jabatan tersebut, wajar, sebab sejak tahun lalu @KPU_ID pun sudah beberkan wacana Pemerintah tsb. Waspada!” ujarnya melalui Twitter @YanHarahap Selasa, 17 Agustus 2021.***

Halaman:

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x