Kolaborasi dengan Greysia Polii, Fine Counsel Ajak Masyarakat Bangga Gunakan Brand Lokal

- 15 Oktober 2021, 19:49 WIB
Greysia Polii
Greysia Polii /Fine Counsel./

GALAMEDIA – Tidak dapat dipungkiri bahwa perkembangan fashion di Tanah Air saat ini banyak dipengaruhi produk-produk brand lokal.

Bahkan brand lokal ini telah banyak dijadikan pilihan bagi masyarakat Indonesia dalam memenuhi kebutuhan fashionnya, terutama para generasi muda.

Fine Counsel, sebagai salah satu brand fashion lokal favorit generasi muda Indonesia, luncurkan koleksi kolaborasi dengan Greysia Polii di Shopee pada 21 Oktober 2021

Greysia Polii, peraih medali emas ganda putri di ajang Olimpiade Tokyo 2020 telah banyak menjadi inspirasi bagi masyarakat Indonesia, khususnya para generasi muda.

Sebagai brand lokal Fine Counsel ingin menunjukkan tidak hanya sekedar menjual barang saja, namun juga ingin membagikan nilai positif kepada masyarakat Indonesia sehingga dapat memberikan dampak positif pada generasi muda Indonesia.

Baca Juga: Kerap Bersitegang, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI: Biarkan Risma Bekerja, Menteri Sosial Sedang Fokus

Melalui kolaborasi dengan Greysia Polii, Fine Counsel bermaksud untuk menyebarkan nilai positif bahwa semua orang dapat menjadi pemenang selama memiliki niat untuk terus berusaha dan pantang menyerah seperti Greysia Polii.

Kaleb Lucman, Founder dan CEO Fine Counsel mengatakan, brand lokal perlu mengadakan inovasi dalam rangka mengembangkan bisnisnya di tengah persaingan produk fashion yang ketat saat ini. Salah satu wujudnya adalah bentuk kolaborasi antara Fine Counsel dengan Greysia Polii kali ini yang menghadirkan berbagai produk terbaru yang kreatif dan inovatif untuk generasi muda Indonesia melalui rangkaian #ShopeePilihLokal.

"Melalui kerja sama dengan Shopee dalam #ShopeePilihLokal, Fine Cousel ingin menunjukkan kepada masyarakat Indonesia bahwa potensi produk fashion lokal, baik kualitas maupun ragam pilihan, tidak kalah saing dengan brand internasional lainnya. Kami pun berharap melalui kolaborasi ini, dapat menarik minat konsumen untuk menggunakan produk-produk fashion buatan anak bangsa sekaligus berkontribusi mendukung perkembangan pelaku usaha lokal di Indonesia,” ujarnya, Jumat, 15 Oktober 2021.

Sementara Greysia Polii, menambahkan, sepanjang karirnya, telah banyak tantangan yang saya lewati. Ada kegagalan, sempat cedera, bahkan pernah didiskualifikasi.

"Tapi, yang membuat saya terus bergerak maju adalah motto saya untuk kembali lebih kuat (comeback stronger). Justru karena kegagalan-kegagalan yang saya alami tadi, membuat saya lebih kuat sehingga akhirnya berhasil menang Olimpiade," katanya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x