Tri Rismaharini: Keterbukaan Terhadap Kemajuan Ilmu Pengetahuan Kunci Perubahan

- 26 April 2024, 10:47 WIB
Mensos Risma memberikan sambutan pada Sidang Senat Terbuka Pengukuhan Guru Besar Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat pada Kamis (25/4/2024)
Mensos Risma memberikan sambutan pada Sidang Senat Terbuka Pengukuhan Guru Besar Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat pada Kamis (25/4/2024) /ANTARA/HO-Biro Humas Kemensos//

GALAMEDIANEWS – Ilmu adalah pengetahuan yang menerangkan atau menggambarkan secara ajeg dan komprehensif.

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mengatakan keterbukaan terhadap kemajuan ilmu pengetahuan, termasuk ilmu sosial menjadi kunci untuk mengatasi berbagai implikasi perubahan yang dapat timbul akibat dari pembangunan ekonomi negara. 

Rilisan yang disiarkan oleh Kementerian Sosial di Jakarta pada Jumat (26/4/2024), Risma menyampaikan pernyataan tersebut pada sambutan Sidang Senat Terbuka Pengukuhan Guru Besar Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos). 

Baca Juga: SIMAK!!! Pengakuan Mensos Risma Soal Rencana Pemanggilan Dirinya Oleh MK dan Panyaluran Bansos Selama Ini!

“Dengan pengetahuan, solusi menjadi kaya, para civitas bisa menyelesaikan implikasi perubahan, termasuk permasalahan sosial yang timbul karena pembangunan,” ujar Risma.

Dirinya melihat perkembangan peradaban masyarakat menjadi sangat cepat berkat kemajuan ekonomi dan teknologi.

Permasalahan sosial yang terkesan baru pun juga muncul, seperti berbagai kejahatan online hingga pornografi online.

Risma memberikan pesan kepada para civitas akademik di Poltekesos agar berani memikirkan berbagai solusi dengan membuka diri terhadap kemajuan ilmu pengetahuan karena ilmu sosial itu ilmu yang paling kompleks.

Ia juga berpesan kepada seluruh jajaran Senat, tamu dan mahasiswa yang hadir dalam acara pengukuhan guru besar tersebut agar tidak menyerah.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x