Derita Kanker Prostat SBY Bakal Berobat ke Luar Negeri, Warganet Kirim Doa

- 2 November 2021, 12:07 WIB
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). /YouTube Partai Demokrat

GALAMEDIA - Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dikabarkan bakal menjalani medical check-up juga perawatan di luar negeri karena didiagnosis mengalami kanker prostat.

Informasi soal kesehatan SBY dikabarkan langsung staf pribadinya, Ossy Dermawan hari ini Selasa, 2 November 2021.

Dalam unggahannya di Twitter, Ossy meminta doa dari warganet untuk kesehatan SBY.

"Mohon doa dari para sahabat semua," kata Ossy Dermawan.

Baca Juga: Congratulation Lisa Menggema di Twitter, Lagu Money di Posisi 90 Hot 100 Pekan Ini

Sebelumnya, Ossy membenarkan soal kabar SBY menderita kanker prostat.

"Adalah benar Bapak SBY dalam waktu dekat akan melakukan medical check-up dan treatment di luar negeri," kata Ossy kepada wartawan Selasa, 2 November 2021.

"Bapak SBY mengalami kanker prostat (prostat cancer)," jelasnya.

Baca Juga: Jantung Bermasalah, Sergio Aguero Absen Selama 3 Bulan

Ossy juga mengaku banyak mendapat pertanyaan mengenai kondisi kesehatan SBY saat ini. Namun berdasarkan hasil pemeriksaan dengan berbagai metode, kanker prostat SBY masih stadium awal.

"Kanker prostat yang diderita oleh Bapak SBY masih berada dalam tahapan (stadium) awal," ujarnya.

Menanggapi unggahan Ossy, warganet turut mendoakan SBY agar diberi kesehatan.

Baca Juga: Selamat Tinggal WhatsApp, Kini Berhenti Beroprasi Resmi di Beberapa Jenis Ponsel ini!

"Doa yg terbaik kepada bpk SBY. Semoga bpk cepat dipulihkan olh Tuhan Yang Maha Kuasa," ujar salah satu tokoh Papua, Christ Wamea di kolom komentar.

"Semoga Allah Swt senantiasa menjaga Pak @SBYudhoyono, senantiasa pula dimudahkan segala proses pengobatannya, senantiasa disehatkan dgn tak kurang apapun. Amiin YRA," tulis warganet lainnya.

"Doa yg terbaik selalu tk beliau," cuit yang lainnya.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x