Covid-19 Varian Omicron Semakin Merajalela! Luhut Binsar Pandjaitan: Karantina 10 hingga 14 Hari

- 27 Desember 2021, 18:04 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan./Instagram.com/menkomarves /
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan./Instagram.com/menkomarves / /

Hingga saat ini, jumlah kasus Covid-19 varian Omicron terus meningkat dan tercatat mencapai lebih dari 184 ribu orang yang terpapar.

Baca Juga: NASA Prediksi Asteroid Sebesar Bus Akan Dekati Bumi pada Awal Tahun 2022

Sementara itu, di Indonesia sendiri tercatat sebanyak 46 kasus positif Omicron yang berasal dari pelaku perjalanan luar negeri.

Oleh karena itu, pengawasan secara ketat akan terus dilakukan pemerintah agar tidak terjadi kebocoran di pintu-pintu masuk ke Indonesia.

Sementara sebelumnya Menko Marves itu pun mengatakan bahwa hampir seluruh orang yang terinfeksi Omicron berasal dari pelaku perjalanan luar negeri.

Maka dari itu, Luhut pun meminta agar masyarakat tidak melakukan perjalanan keluar negeri kecuali untuk keperluan yang mendesak.

"Jangan berlibur dulu ke luar negeri kecuali ada pekerjaan yang memaksa harus pergi," tegas Luhut.

Baca Juga: SURVEI TERBARU: Ganjar Pranowo Geser Prabowo Subianto, Raih Elektabilitas Tertinggi

Luhut meminta agar masyarakat yang ingin berlibur untuk berlibur di tempat wisata domestik saja dan tidak melakukan perjalanan ke luar negeri.

"Oleh karenanya pemerintah kembali mengingatkan pada masyarakat untuk tidak melakukan perjalanan ke luar negeri jika bukan sesuatu yang benar-benar urgent," papar Luhut.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah