Tak Terima Dipermalukan Edy Rahmayadi di Depan Umum, Coki Aritonang Bakal Seret Gubsu ke Polisi

- 29 Desember 2021, 11:49 WIB
Edy Rahmayadi
Edy Rahmayadi /instagram.com/official_psmsmedan/

GALAMEDIA - Tak terima dipermalukan Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi, Khairuddin Aritonang alias Coki Aritonang bakal melaporkannya ke polisi.

Coki viral setelah terekam kamera dijewer dan diusir Edy dari ruangan saat acara pemberian bonus bagi atlet PON XX Papua Senin, 27 Desember 2021.

Dalam video yang beredar, Edy menjewer dan mengusir Coki karena tidak tepuk tangan saat dirinya berbicara.

Baca Juga: Netizen Resah! Tempel Reza Rahadian, Anya Geraldine Pelakor di Layangan Putus Pamer Pose Seksi

Coki menjelaskan laporan atas Edy dibuat atas dugaan perbuatan tidak menyenangkan.

"Saya akan membuat laporan ke Polda Sumut besok siang," katanya, Selasa, 28 Desember 2021 kemarin seperti dilansir Galamedia dari berbagai sumber.

"Dia sudah buat perbuatan tidak menyenangkan dengan cara menjewer dan memarahi saya di depan umum," ungkapnya.

Baca Juga: Ibu Gaga Muhammad 'Tega' Sumpahi Laura Anna, Pihak Keluarga Naik Pitam: Awas Ya! Tuhan yang Bakal Bales Lo

Sebelum memutuskan melapor, Coki sudah berkonsultasi sejumlah lulusan fakultas hukum.

"Kita sudah diskusi dengan adik-adik alumni hukum," tegasnya.

Sebelumnya, terkait video viral dirinya menjewer dan mengusir Coki yang merupakan pelatih biliar PON XX Papua untuk Sumut itu, Edy Rahmayadi angkat bicara.

Baca Juga: Rossa Sempat 'Dag Dig Dug', Lesti Kejora Sempat Nyanyi di Konsernya Usai Alami Kontraksi

Edy menyebut tindakanya menjewer itu merupakan bentuk kasih sayang.

"Jewer sayang itu," kata Edy yang akrab disapa Gubsu itu, Selasa, 28 Desember 2021.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah