Deretan Ketua MUI dari Pertama sampai Sekarang, Didirikan Ulama dan Cendekiawan Muslim

- 7 Januari 2022, 08:13 WIB
Ilustrasi MUI.
Ilustrasi MUI. /ANTARA/Anom Prihantoro

GALAMEDIA - Majelis Ulama Indonesia atau MUI adalah lembaga swadaya masyarakat yang menjadi wadah berkumpulnya para ulama, zuama, dan cendekiawan.

MUI yang berdiri sejak 26 Juli 1975, mengusung tugas membimbing dan membina umat Muslim di Indonesia.

Inilah daftar Ketua Umum MUI dari yang pertama sampai sekarang, telah Galamedia kemas secara ringkas:

1. Prof Dr. Hamka, menjabat sejak tahun 1977 sampai 1981.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Film untuk Pendidikan Seks yang Memiliki Pesan Moral

2. KH. Syukri Ghozali, menjadi ketua umum mulai tahun 1981 hingga 1983.

3. KH. Hasan Basri, sejak tahun 1985 sampai 1998 menjadi Ketua Umum.

4. Prof KH. Ali Yafie, menjabat sejak tahun 1998 hingga 2000.

5. KH. M. Shal Mahfudz, menjadi Ketua Umum mulai tahun 2000 sampai 2014.

6. Prof Dr HM Din Syamsuddin, sejak tahun 2014 hingga 2015 menjadi Ketua Umum.

Baca Juga: Doa Mustajab Hari Jumat, Segala Permintaan Dikabul Allah, Ustadz Khalid Basalamah: Jangan Sia-Siakan Waktu Ini

7. Prof Dr KH. Ma’ruf Amin, menjabat sejak tahun 2015 sampai 2020.

8. KH. Miftachul Akhyar, menjadi Ketua Umum mulai tahun 2020 hingga saat ini.

Para Ulama, Zu’ama, dan Cendekiawan Muslim yang mendirikan MUI adalah hasil musyawarah 26 orang anggota dari 26 Provinsi di Indonesia kala itu.

Terdiri dari 10 Ulama dari ormas-ormas Islam tingkat pusat, yaitu NU, Muhammadiyah, Syarikat Islam, Perti, Al Washiliyah, Math’laul Anwar, GUPPI, PTDI, DMI, dan Al Ittihadiyyah.

Baca Juga: Kenali Transplantasi Rambut dan Efek Sampingnya, Seperti yang Dilakukan Anang Hermansyah dan Atta Halilintar

Ada juga empat orang ulama dari Dinas Rohani Islam, Angkatan Darat, Angkatan Udara, Angkatan Laut dan Polri serta 13 Cendekiawan yang merupakan tokoh perorangan.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x