KABAR GEMBIRA! Awal Maret, Pedagang Sudah Bisa Berjualan di Pasar Tagog Padalarang

- 20 Januari 2022, 17:08 WIB
Pasar Tagog Padalarang direvitalisasi dengan kontrak kerja selama 18 bulan. Namun penyelesaian proyek yang dikerjakan PT Bangun Bina Persada tersebut lebih cepat dari jadwal.
Pasar Tagog Padalarang direvitalisasi dengan kontrak kerja selama 18 bulan. Namun penyelesaian proyek yang dikerjakan PT Bangun Bina Persada tersebut lebih cepat dari jadwal. /Dicky Mawardi/Galamedia/

"Enggak ada bioskop, jadinya tempat untuk pemasaran produk UMKM. Hal itu sesuai dengan arahan pak Plt. Bupati Bandung Barat," tukasnya.

Baca Juga: Arteria Dahlan Ketahuan Gunakan Bahasa Sunda Saat Rapat, Budi Dalton Beri Sindiran Menohok

Sebelumnya, Plt. Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan optimistis pembangunan Pasar Tagog Padalarang bisa selesai dan diresmikan pada Maret 2022.

"Pertimbangannya kan bulan Mei sudah Idulfitri, jadi para pedagang sudah bisa berjualan dari sebelum Ramadhan. Jadi, pertangahan Maret dipastikan selesai dan bisa mulai digunakan," kata Hengki saat meninjau pembangunan Pasar Tagog Padalarang

Dalam operasionalnya nanti, Hengki ingin tetap mengakomodir kearifan lokal. Karena banyak aspirasi yang diterima melalui akun Media Sosial yang dimilikinya agar lantai 3 Pasar Tagog Padalarang dapat digunakan untuk untuk gedung bioskop hingga Gedung Serbaguna.

Baca Juga: PDIP Jabar Minta Megawati Pecat Arteria Dahlan, Susi Pudjiastuti Angkat Jempol: Kakara Bener!

"Mengenai penggunaan lantai 3 kami serahkan sepenuhnya kepada pihak pengembang. Dan tidak harus bioskop, yang penting tetap mengakomodir seluruh pihak dan dapat dijadikan salah satu titik pemasaran produk UMKM Kabupaten Bandung Barat," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah