Khutbah Jumat Singkat 8 April 2022: Ramadhan Bulan Tarbiyah

- 7 April 2022, 08:44 WIB
Ilustrasi Khutbah Jumat.
Ilustrasi Khutbah Jumat. /Pixabay.com/AhmadArdity

Baca Juga: Jokowi Umumkan Cuti Bersama Lebaran Idul Fitri 2022, Ini Tanggalnya

Ummatal Islam,

Sesungguhnya bulan Ramadhan adalah merupakan bulan tarbiyah, bulan pendidikan. Mendidik dan menempa iman-iman kita.

Demikian pula mentarbiyah hati-hati kita agar senantiasa hati kita dekat dengan Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Demikian pula bulan Ramadhan memberikan kepada kita pendidikan untuk membiasakan kebaikan.

Baca Juga: Harga Emas di Pegadaian Hari Ini 7 April 2022: Antam dan UBS Anjlok dan Turun Besar

Karena sesungguhnya saudaraku, sebagai seorang Muslim yang menginginkan surgaNya, dia harus berusaha dengan sungguh-sungguh, dengan beramal shalih, yaitu dengan membiasakan dengan berbagai macam kebaikan demi kebaikan. Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

أَمْ حَسِبْتُمْ أَن تَدْخُلُوا الْجَنَّةَ وَلَمَّا يَعْلَمِ اللَّـهُ الَّذِينَ جَاهَدُوا مِنكُمْ وَيَعْلَمَ الصَّابِرِينَ

“Apakah kalian mengira akan masuk surga sementara Allah belum mengetahui siapa yang bersungguh-sungguh diantara kalian dan siapa yang bersabar?” (QS. Al-Baqarah[2]: 214)

Bersungguh-sungguh untuk meraih surga dengan cara menjalankan ketaatan, menjauhi laranganNya, dan sabar di atas perintah-perintah Allah, sabar untuk meninggalkan larangan-laranganNya, dan sabar menghadapi ujian-ujian dan cobaan yang menghampiri hidupnya.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah