Waspadai PMK, Pemkab Sumedang Siagakan 17 Dokter Hewan Keliling

- 4 Juli 2022, 19:04 WIB
Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo di dampingi Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir melakukan peninjauan vaksinasi PMK dan pemberian vitamin bagi ternak sapi di Cemerlang Jaya Makmur (CJM) Farm Tanjungsari.
Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo di dampingi Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir melakukan peninjauan vaksinasi PMK dan pemberian vitamin bagi ternak sapi di Cemerlang Jaya Makmur (CJM) Farm Tanjungsari. /Ade Hadeli/Galamedia/

GALAMEDIA - Sebagai bentuk keseriusan mewaspadai penyakit mulut dan kuku (PMK) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang sudah menyiagakan 17 dokter hewan Keliling.

Dalam operasionalnya, mereka saling berkoordinasi dengan satgas vaksinasi PMK.

"Dalam hal ini Pemkab Sumedang secara serius memantau dan mengendalikan PMK dengan mengerahkan beberapa satgas untuk vaksinasi dalam mencegah penularan PMK hewan ternak di Kabupaten Sumedang," kata Bupati Sumedang H.Dony Ahmad Munir, Senin 4 Juli 2022.

Baca Juga: Liga 1 Mulai Bergulir Kurang dari Dua Pekan Ini, Ketua PSSI: Waktu yang Paling Ideal untuk Semua Tim

Untuk mengantisipasi kerugian masyarakat, pihaknya terus menerus melakukan pemantauan lebih luas lagi agar ternak-ternak terhindar dari penularan PMK. Langkah itu sekaligus untuk menghadirkan rasa tenang di masyarakat.

Terlebih dibeberapa daerah sudah banyak masyarakat yang menderita kerugian akibat ternak peliharaan terkena PMK hingga berakibat kematian.

"Pemkab Sumedang sangat serius untuk mengatasi PMK. Semua unsur kami libatkan. Ada 17 dokter hewan keliling tiap hari untuk memantau PMK di beberapa cek poin. Vaksinasi kami prioritaskan untuk sapi potong dan sapi perah sehingga menghadapi Idul Adha ini peternak bisa tenang," tandasnya.

Baca Juga: Teknologi Semakin Canggih, Penghancuran Lemak dan Peningkatan Massa Otot Bisa Dilakukan Alat Ini

Sebelumnya, Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo di dampingi Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir melakukan peninjauan vaksinasi PMK dan pemberian vitamin bagi ternak sapi di Cemerlang Jaya Makmur (CJM) Farm Tanjungsari.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin mengatakan, dalam upaya mencegah penularan wabah PMK di Indonesia, pihaknya mengintervensi beberapa daerah dengan melakukan beberapa langkah pencegahan.

"Kami lakukan intervensi dengan beberapa langkah pencegahan PMK, melakukan vaksinasi dan kita lakukan pendampingan di provinsi dan kabupaten agar PMK bisa terkendali," ujarnya.***


 

Editor: Dicky Mawardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x