Fikom Unisba Bekerjasama dengan USIM Malaysia Laksanakan Online Visiting Lecturer

- 9 Desember 2022, 08:16 WIB
Fakultas ilmu komunikasi Universitas Islam Bandung (Fikom Unisba) baru saja menyelesaikan rangkaian kegiatan online visiting lecturer bersama Universiti Islam Sains Malaysia (USIM)
Fakultas ilmu komunikasi Universitas Islam Bandung (Fikom Unisba) baru saja menyelesaikan rangkaian kegiatan online visiting lecturer bersama Universiti Islam Sains Malaysia (USIM) /Fikom Unisba/

 

 GALAMEDIANEWS -  Fakultas ilmu komunikasi Universitas Islam Bandung (Fikom Unisba) baru saja menyelesaikan rangkaian kegiatan online visiting lecturer bersama Universiti Islam Sains Malaysia (USIM). 

Kegiatan ini merupakan salah satu  bentuk implementasi  kerja sama Fikom Unisba dengan kampus di luar negeri yang merupakan tuntutan pendidikan tinggi di era saat ini.

Rangkaian kegiatan online visiting lecturer ini berlangsung sejak 9 November 2022 hingga 8 Desember 2022 yang terdiri dari delapan  perkuliahan melalui aplikasi zoom.

Empat perkuliahan diisi oleh dosen-dosen dari Fikom Unisba dan empat perkuliahan lainnya diisi oleh dosen dari  Faculty of Leadership and Management USIM.

Peserta dari kegiatan ini adalah para mahasiswa dari kedua kampus dengan ketentuan, dosen Unisba mengajar untuk mahasiswa USIM dan sebaliknya dosen USIM mengajar untuk mahasiswa Unisba.

Baca Juga: Ratusan Lowongan Kerja Ditawarkan Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Batch 2, Semua Jurusan, Formasi, Cara Daftar

Menurut Wakil Dekan bidang Kemahasiswaan Fikom Unisba, Dr. Tresna Wiwitan, kegiatan ini memperkaya pengalaman tak hanya dosen tetapi juga mahasiswa Fikom Unisba.

“Mereka bisa merasakan kuliah dengan dosen dari luar negeri, dan juga memperkaya pengetahuan mengenai situasi dan kondisi terkini di negara tetangga,” ujar Tresna Wiwitan seusai penutupan kegiatan online visiting lecturer di Gedung Dekanat Unisba.

Halaman:

Editor: Fasya Askanti

Sumber: Fikom Unisba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah