INFO GEMPA HARI INI, Gempa Magnitudo 5,6 Guncang Maluku Utara

- 29 Januari 2023, 08:40 WIB
Info Gempa Hari Ini 29 Januari 2022, Maluku Utara diguncang gempa.
Info Gempa Hari Ini 29 Januari 2022, Maluku Utara diguncang gempa. /BMKG

GALAMEDIANEWS - Gempa bumi dengan magnitudo 5.6 mengguncang Daruba, Maluku Utara, Minggu 29 Januari 2023 dini hari.

Menurut BMKG, Gempa yang terjadi pukul 02.15 WIB dan tidak berpotensi tsunami.

Berdasarkan informasi BMKG, gempa bumi tersebut terjadi pada kedalaman 136 km pada titik koordinat 1.95 LU - 128.13 BT atau 21 km barat daya Daruba, Maluku Utara.

Baca Juga: JADWAL LENGKAP FINAL DAIHATSU INDONESIA MASTER 2023, Indonesia Dipastikan Raih Satu Gelar Juara

Baca Juga: 15 Keutamaan Dzikir Pagi dan Petang, Dibaca Tiap Hari

Gempa bumi juga sebelumnya mengguncang Maluku dengan magnitudo 5.1, Sabtu 28 Januari 2023 pukul 22.47 WIB.

Gempa di Maluku tersebut terjadi pada kedalaman 162 km pada titik koordinat 6.69 LS - 129.96 BT atau 206 km barat laut Maluku Tenggara Barat dan juga tidak berpotensi tsunami.

Belum ada informasi dari pihak terkait mengenai dampak dari kedua gempa bumi tersebut.***

Editor: Reza Rafaeza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x