Dokter Reisa Ikut 'Tersingkir' Seperti Yurianto, Begini Curhatannya di Media Sosial

- 21 Juli 2020, 22:44 WIB
TIM  Komunikasi Publik Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Dokter Reisa Broto Asmoro.*
TIM Komunikasi Publik Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Dokter Reisa Broto Asmoro.* /Dokumentasi BNPB/Ignatius Toto Satrio/

GALAMEDIA - Achmad Yurianto tak lagi bertugas sebagai sebagai Juru Bicara Pemerintah Khusus Penanganan Covid-19. Tugasnya dilanjutkan oleh Juru Bicara Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito.

Selain Yurianto, sosok lain yang "tersingkir" yaitu dr Reisa Broto Asmoro. Ia pun pamit mundur dari Anggota Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Covid-19.

Dokter cantik mantan finalis Putri Indonesia 2020 itu akhirnya menjawab pertanyaan publik lewat akun media sosial Twitter pribadinya, @Reisa_BA, hari ini.

Baca Juga: Eks Komisioner KPU Ajukan JC, Janji Bongkar Kecurangan Pilpres dan Pilkada

"Salam sehat dari kami. Bakalan kangen karena enggak ketemu pak Yuri setiap hari lagi nih, Siapa disini merasa yg sama? Hihihih," tulis Reisa membuka cuitannya.

Reisa memastikan dirinya tidak lagi menjabat sebagai Anggota Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Covid-19.

Baca Juga: China Murka, Ancam Lakukan 'Serangan Balik Kuat' ke Inggris Soal Ekstradisi Hong Kong

"Menjawab banyak pertanyaan yg muncul, memang mulai hari ini saya tidak lagi mengedukasi melalui press conference harian," tulisnya.

"Tetapi InsyaAllah saya akan tetap meneruskan edukasi publik melalui platform yang berbeda. Akan tetap berusaha memberikan yang terbaik untuk semua," sambungnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x