HEBOH di Media Sosial, Inilah Fakta-fakta Aturan Masuk Sekolah Jam 5 Pagi di NTT, Simak Selengkapnya!

- 2 Maret 2023, 09:25 WIB
Sejumlah pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) mengikuti apel pagi penerapan aktivitas sekolah mulai pukul 05.00 WITA di halaman SMA Negeri I Kupang di Kota Kupang, NTT
Sejumlah pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) mengikuti apel pagi penerapan aktivitas sekolah mulai pukul 05.00 WITA di halaman SMA Negeri I Kupang di Kota Kupang, NTT /ANTARA FOTO/Kornelis Kaha/

"Anak itu harus dibiasakan bangun pukul 04.00 Wita sehingga pukul 04.30 Wita mereka sudah harus jalan ke sekolah sehingga pukul 05.00 Wita sudah harus di sekolah supaya apa, ikut etos kerja," kata Viktor dalam video viral.

"SMP nggak boleh, kalau SMA dia tidur, mulai tidur pukul 10.00 Wita jadi pukul 04.00 dia sudah harus bangun, cukup tidur 6 jam. Mandi setengah jam, setengah jam perjalanan, di kota ini tidak jauh, 30 menit sudah sampai sekolah, pukul 05.00," lanjutnya.

Tujuan Masuk Sekolah Jam 5.00 Pagi

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT, Linus Luci, menjelaskan alasan diberlakukannya aturan masuk sekolah pukul 05.00 di NTT. Aturan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

"Ini kami lakukan untuk mengembalikan dan meningkatkan kualitas pendidikan di Nusa Tenggara Timur (NTT)," kata Linus, Selasa, 28 Februari 2023

Linus juga mengatakan bahwa kebijakan ini bertujuan untuk membangun karakter siswa SMA/SMK/MA. Ia berharap para siswa akan menjadi pelajar yang lebih disiplin untuk membangun sumber daya manusia Nusa Tenggara Timur (NTT)

"Terutama untuk tujuan pendidikan karakter agar anak-anak kita disiplin dalam belajar," kata Linus.

Daftar sekolah yang menerapkan aturan masuk pukul 5 pagi di NTT

Untuk diketahui, tidak semua sekolah di Nusa Tenggara Timur (NTT) mematuhi aturan jam masuk sekolah 5 pagi. Aturan ini hanya diberlakukan di beberapa sekolah menengah di Kota Kupang saja.

"Sementara ini baru diterapkan di 10 sekolah SMA/SMK khususnya di Kota Kupang," ujar Linus Luci, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (28/2).

Berikut ini adalah 10 sekolah yang telah menerapkan aturan masuk sekolah jam 5 pagi:

Halaman:

Editor: Imam Ahmad Fauzan

Sumber: Deutsche Welle


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah