Lumat Shakhtar Donetsk, Inter Milan Tantang Sevilla di Final Liga Europa

- 18 Agustus 2020, 05:42 WIB
Inter Milan vs Shakhtar Donetsk, pada pertandingan semifinal Liga Europa di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf, Jerman Selasa 18 Agustus 2020 dini hari tadi. (foto: Twitter.com/@Inter)**
Inter Milan vs Shakhtar Donetsk, pada pertandingan semifinal Liga Europa di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf, Jerman Selasa 18 Agustus 2020 dini hari tadi. (foto: Twitter.com/@Inter)** /

GALAMEDIA - Inter Milan pesta lima gol saat menang 5-0 atas Shakhtar Donetsk, pada pertandingan semifinal Liga Europa di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf, Jerman Selasa 18 Agustus 2020 dini hari tadi.

Hasil meyakinkan itu membuat Inter melaju ke final melawan Sevilla di Stadion RheinEnergie, Koln, Sabtu 22 Agustus 2020 pukul 02.00 WIB mendatang.

Inter dan Shakhtar mengawali pertandingan dengan hati-hati sambil memainkan tempo sedang. Memasuki pertengahan babak pertama Inter baru mampu mencuri gol pada menit ke-19, yang disebabkan bola tanggung dari kiper Shakhtar Andriy Pyatov.

Baca Juga: Memilukan, Jeritan Mayat Ketika Sedang Dimandikan

Antara menulis, setelah unggul satu gol Inter memilih bermain lebih pasif dan membiarkan Shakhtar mendominasi penguasaan bola. Walhasil tim Ukraina itu mampu menguasai lebih banyak bola.

Namun kokohnya barisan pertahanan Inter membuat mereka tidak mampu menciptakan satu peluang pun. Kiper Samir Handanovic pun sama sekali tidak perlu bekerja keras mengamankan gawangnya.

Pola permainan pada awal babak kedua tidak berbeda dengan sebelum turun minum, ketika Inter membiarkan Shakhtar lebih banyak menguasai bola.

Baca Juga: Kok Orang Islam Harus Mandi Besar Usai Ejakulasi, Begini Penjelasan Ulama

Kedua tim memiliki peluang bagus, Inter dari sepakan cungkil Martinez yang masih dapat ditepis kiper Pyatov, sedangkan Shakhtar dari sundulan Junior Moraes yang dapat ditahan Handanovic.

Namun setelah itu keran gol Inter terbuka lebar. Nerazzurri menggandakan keunggulan saat bola tendangan sudut Marcelo Brozovic disambut sundulan D'Ambrosio untuk melesak masuk ke gawang Shakhtar.

Tidak lama berselang Inter mendapatkan gol ketiganya dari kerja sama apik para pemain Inter. Diawali dari pergerakan Brozovic yang memotong operan bola Shakhtar, Lukaku kemudian mengirimkan umpan mudah untuk diselesaikan Martinez yang melepaskan sepakan akurat ke sudut kiri gawang Pyatov.

Baca Juga: Sumbang 14 Trofi untuk Manchester City, David Silva Bakal Dibuatkan Patung

Martinez ganti menjadi pemberi assist untuk gol keempat Inter. Umpan pendeknya dengan mudah diselesaikan sepakan kaki kiri Lukaku menjadi gol.

Penyerang internasional Belgia itu mengemas gol keduanya sekaligus gol kelima Inter pada fase akhir pertandingan. Setelah menerima operan dari Stefan de Vrij, Lukaku yang berada di area pertahanan Shakhtar menggiring bola tanpa dapat dihentikan Davit Khocholava. Kemudian Lukaku melepaskan sepakan kaki kanan yang menjadi gol penutup.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x