Peringatan Penting untuk Calon Haji: Shalat Jumat di Hotel menjelang Keberangkatan Armina

- 23 Juni 2023, 11:36 WIB
Penting untuk Calon Haji: Shalat Jumat di hotel jelang keberangkatan Armina
Penting untuk Calon Haji: Shalat Jumat di hotel jelang keberangkatan Armina /Antara/

GALAMEDIANEWS - PPIH Arab Saudi mempersilahkan calon jemaah haji untuk menunaikan salat Jumat terakhir sebelum puncak haji di hotel masing-masing.

 

“Besok, bertepatan dengan hari Jumat, Masjidil Haram akan ramai sekali. Demi keselamatan jemaah haji, kami imbau agar memanfaatkan masjid-masjid terdekat atau hotel-hotel yang menyelenggarakan salat Jumat,” kata Subhan Cholid, Ketua Ketua Pengurus Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) di Arab Saudi, di Mekkah, Kamis.

Subhan menyebutkan, semua layanan transportasi menuju Masjid al-Haram biasanya berhenti beroperasi pada pukul 09.00 waktu setempat di Arab Saudi dan kembali beroperasi setelah shalat Jumat.

Selain itu, menurut Subhan, bus sudah mulai ditarik untuk persiapan angkutan puncak haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armina), sehingga jamaah haji kesulitan mencari bus untuk kembali ke hotel.

Baca Juga: Kenyamanan dan Aksesibilitas: Mahbas Jin sebagai Lokasi Strategis untuk Jemaah Haji Asal Jawa Barat di Makkah

 

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x