Kabupaten Bandung Siap Sambut Delegasi FIFA di Stadion Si Jalak Harupat Besok, Inspeksi Venue Piala Dunia U 17

- 29 Juli 2023, 20:40 WIB
Ucapan selamat datang dari orang nomor 1 Kabupaten Bandung, Bupati Dadang Supriatna kepada delegasi FIFA yang akan datang ke Stadion Si Jalak Harupat besok, Minggu 30 Juli 2023 guna  inspeksi venue Piala Dunia U 17./ Istimewa
Ucapan selamat datang dari orang nomor 1 Kabupaten Bandung, Bupati Dadang Supriatna kepada delegasi FIFA yang akan datang ke Stadion Si Jalak Harupat besok, Minggu 30 Juli 2023 guna inspeksi venue Piala Dunia U 17./ Istimewa /

Bahkan untuk meyambut kedatangan delegasi FIFA ke Stadion Si Jalak Harupat besok, video ucapan selamat datang dari Bupati Bandung Dadang Supriatna telah dibuat untuk dipasang di videotron atau layar digital yang ada di dalam stadium tersebut.

Sebelumnya Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir sangat yakin bahwa stadium yang ada di Kecamatan Kutawaringin Bandung tersebut akan lolos dari pemeriksaan FIFA dan menjadi salah satu venue Piala Dunia U 17 2023.

Kondisi terkini Stadion Si Jalak Harupat Bandung./ Istimewa
Kondisi terkini Stadion Si Jalak Harupat Bandung./ Istimewa

“Kita doakan yang di sini (Stadion Si jalak Harupat-red.) lolos lah ya. Karena U 20 udah lolos, ya saya yakin lolos lah. Saya yakin lolos, karena sudah bekas U 20,”ujarnya usai menghadiri pengukuhan kawan Pekerja Migran Indonesia (PMI) dan Perwira PMI di Hotel Grand Sunshine, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu 22 Juli 2023 lalu.

Bahkan Presiden Jokowi dalam lawatannya ke Bandung 12 Juli 2023 menyatakan sangat senang dengan kondisi Stadion Si Jalak Harupat saat ini setelah dilakukan renovasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

“Saya senang proses renovasi telah selesai, tetapi juga nanti masih (akan dicek). Dulu pernah dicek oleh FIFA, tetapi nanti akan ada proses ulang lagi dari FIFA untuk yang U-17, karena yang kemarin dicek untuk U-20,” ucap Presiden Jokowi.

Jadwal Delegasi FIFA selama Inspeksi di Indonesia

 Baca Juga: Apakah Stadion Si Jalak Harupat Jadi Venue Piala Dunia U17? Ini Jawaban Erick Thohir

Menurut jadwal yang diterima GalamediaNews dari PSSI, kedatangan delegasi Federation Internationale de Football Association dimulai dari Jumat 28 Juli hingga Rabu 2 Agustus 2023.

Tak hanya Si Jalak Harupat, mereka juga akan mengecek beberapa stadium lainnya yang akan dijadikan venue Piala Dunia U 17 2023, antara lain Jakarta International Stadium (JIS), Manahan Solo Stadium, Gelora 10 November Stadium dan Bung Tomo Stadium.

Halaman:

Editor: Feby Syarifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah