Akhiri Dominasi Messi-Adidas vs Ronaldo-Nike, Kudeta Neymar Puma Picu Perang Terbuka Raksasa Apparel

- 21 September 2020, 11:50 WIB
Potret terbaru Cristiano Ronaldo alias CR7.
Potret terbaru Cristiano Ronaldo alias CR7. /Instagram.com/@cristiano/

GALAMEDIA - Belum lama ini Neymar membuat pengumuman mengejutkan dengan mengakhiri kontrak bersama raksasa apparel Negeri Paman Sam, Nike.

Kini terungkap deal terbarunya dengan Puma memastikan namanya di puncak daftar atlet berkontrak sponsor individu terbesar dalam sejarah olahraga.

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Senin (21 September 2020) bersama Puma, rekening Neymar dipastikan bertambah £23 juta atau Rp 438 miliar per tahun.

Baca Juga: Mitos atau Fakta, Bentuk Perut Ibu Hamil Bisa Prediksi Jenis Kelamin Bayi

Neymar yang kini berusia 28 tahun mengakhiri kemitraan dengan Nike bulan ini. Sebelumnya tak kurang dari 15 tahun Nike mendukungnya atau sejak  pemain Brasil itu memulai kiprah  di usia 13 tahun.

Penyerang PSG itu sebenarnya memiliki sisa dua tahun kontrak dari 11 tahun kesepakatan dengan Nike. Tapi rupanya ia memilih berpaling demi Puma yang kini terungkap menawarinya deal dengan jumlah fantastis.

Sebagai gambaran, kontrak Neymar dengan Puma jauh melampuai deal Cristiano Ronaldo dengan Nike yang ‘hanya’ £8 juta atau Rp 152 miliar.

Begitu pun dengan kontrak Lionel Messi dengan Adidas sebesar £18 juta atau Rp 343 miliar. Nilai deal teranyar kontrak Puma tadi diungkap Forbes.

Laporan The Sun, belum diketahui pasti lama kesepakatan Neymar dengan apparel Jerman tersebut. yang pasti Puma mengumumkan deal Neymar dengan slogan The King is Back. Ini merujuk pada boot ikonik Puma KING.

Mengomentari deal-nya dengan Puma, Neymar  menyebut sejarah apparel barunya ini menjadi faktor penting dari keputusan memutus kontrak Nike.

“Aku tumbuh menyaksikan  video para legenda sepak bola hebat seperti Pele, Cruyff, Matthaus, Eusebio dan Maradona. Bersama Puma aku ingin mengembalikan warisan mereka di lapangan," paparnya.

PSG yang secara resmi disponsori Nike dipastikan kecewa karena kehilangan salah satu superstarnya.

Tak itu saja, berakhirnya kontrak Neymar dengan Nike membuat tiga apparel resmi 'bertarung' dengan duet masing-masing: Neymar-Puma, Messi-Adidas dan Ronaldo-Nike.

Halaman:

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x