Ronaldo Dipanggil TC Timnas U-16, Bima Sakti: Ingin Jajal Kemampuan Pemain Persib

- 14 November 2020, 10:18 WIB
Ronaldo Kwateh
Ronaldo Kwateh /Persib.co.id/

GALAMEDIA - Bulan November ini, Timnas Indonesia U-16 bakal menggelar pemusatan latihan. Untuk itu, Bima Sakti memanggil 26 pemain untuk mengikuti TC yang akan dimulai 16 November hingga 29 November di Stadion Pakansari Kabupaten Bogor.

Berdasarkan rilis resmi dari PSSI, Sabtu 14 November 2020, Bima Sakti memanggil sejumlah pemain baru, salah satunya Ronaldo Joybera Kwateh, pemain keturunan Liberia-Indonesia yang kini bermain untuk Persib Bandung.

Bima Sakti punya alasan tersendiri mengapa memanggil sejumlah nama baru. Ia mengaku ingin menjajal kemampuan sejumlah talenta muda Indonesia.

Baca Juga: Kurangi Kemiskinan di Kabupaten Bandung, Pemda Realisasikan Program Desa Cahaya

"Ada beberapa pemain baru yang saya panggil pada pemusatan latihan kali ini. Tentunya ada penilaian tersendiri akan kemampuan mereka di lapangan," kata Bima Sakti, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Kami akan melihat bagaimana para pemain ini menerapkan instruksi saat latihan karena itu akan menjadi poin penilaian kami tim pelatih, meski kerangka tim sudah ada," tambahnya.

Sebelum mengikuti pemusatan latihan, para pemain Timnas Indonesia U-16 wajib melakukan tes swab PCR di daerah masing-masing. Sementara bagi mereka yang berdomisili di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) akan menjalani tes swab di RS Royal Progress, Jakarta.

Baca Juga: Dua Gol Arturo Vidal Bawa Chile Tekuk Peru 2-0 di Nacional Stadium

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-16 di bulan November ini menjadi rangkaian pemusatan latihan yang dilakukan dalam mempersiapkan jelang putaran final Piala Asia U-16. Rencananya ajang tersebut berlangsung di Bahrain awal 2021.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x