Henhen Herdiana Tak Lagi di Persib, Teja Paku Alam Langsung Ganti Nomor Punggung

6 Juni 2023, 15:57 WIB
Teja Paku Alam ambil alih nomor punggung Henhen Herdiana di Persib/Persib.co.id/ /

 

GALAMEDIANEWS - Kepergian Henhen Herdiana dari Persib, membawa berkah bagi Teja Paku Alam. Soal Teja Paku Alam akhirnya bisa kembali mengenakan nomor punggung 12.

Sebelumnya, nomor punggung 12 di Persib menjadi milik seorang Henhen Herdiana.

Namun untuk musim depan, Henhen Herdiana tak lagi berseragam Persib.

Baca Juga: Hasil Penjualan Tiket FIFA Matchday Akan Disumbangkan ke Rakyat Palestina, Berikut Harga dan Waktu Pembelian

Sebab pemain berposisi bek kanan tersebut dipinjamkan Persib ke Dewa United.

Dengan tak adanya Henhen Herdiana di skuad Persib musim depan, praktis nomor punggung 12 pun kini tak bertuan.

Hal itu pun dimanfaatkan oleh Teja Paku Alam yang bakal mengambil nomor punggung milik Henhen Herdiana tersebut.

Teja yang di musim sebelumnya mengenakan nomor punggung 14 mengatakan bahwa itu merupakan tanggal kelahirannya.

Baca Juga: Ini Pusat Gempa Magnitudo 5,1 yang Mengguncang Sukabumi Jawa Barat

Kini dengan kepergian Henhen Herdiana ia pun berencana berganti nomor punggung menjadi 12.

"Kemarin saya pakai nomor 14 karena itu tanggal lahir. Kebetulan sekarang nomor 12 kosong. Jadi, rencananya saya pakai 12 lagi," ujarnya, dikutip GALAMEDIA dari laman resmi klub, Selasa 6 Juni 2023.

Selain itu, kiper asal Padang tersebut juga menyinggung soal pergantian nomor punggung di musim depan.

Teja Paku Alam mengatakan bahwa tidak ada yang spesial dari nomor 12.

Baca Juga: Wagub Jabar Temui PMKS di UPTD PPSGBK Cisarua Bandung Barat, Mereka Diberi Dana Sewa Rumah Selama Lima Bulan

Namun menurutnya, nomor punggung 12 memang sangat akrab dengan dirinya lantaran sudah dipakai di dua klub sebelumnya.

"Sebenarnya tidak ada yang terlalu spesial juga dari nomor ini (12), hanya memang sudah pernah dipakai sejak awal," tukasnya.***

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler