Presiden Jokowi Serahkan Trofi Kepada Juara Lomba Seri Perdana F1 Powerboat di Danau Toba

- 26 Februari 2023, 20:24 WIB
Presiden Jokowi menyerahkan trofi F1H2O kepada pemenang, Minggu (26/02/2023), di Danau Toba, Sumut/BPMI Setpres
Presiden Jokowi menyerahkan trofi F1H2O kepada pemenang, Minggu (26/02/2023), di Danau Toba, Sumut/BPMI Setpres /

 

GALAMEDIANEWS - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Jokowi menyaksikan balapan perahu powerboat F1 atau F1H2O yang diselenggarakan di Pelabuhan Muliaraja Napitupulu, Balige, Kabupaten Toba, Sumatera Utara pada hari Minggu (26 Februari 2023).

Seri di Danau Toba ini merupakan seri pertama balapan perahu powerboat single-seater untuk musim 2023.

Pada balapan tersebut, Bartek Marszalek dari tim Strømøy Racing F1H2O berhasil meraih posisi pertama, start dari posisi terdepan. Ia berhasil mengalahkan Sami Seliö dari Team Sharjah, yang harus puas berada di posisi kedua.

Sementara itu, Eric Stark dari Team Victory menempati posisi ketiga. Juara bertahan Shaun Torrente dari Abu Dhabi harus puas berada di posisi ke-10.

Atas keberhasilan ini, Bartek Marszalka dari Polandia berhasil mengumpulkan 20 poin dan berada di puncak klasemen sementara F1H2O untuk musim balap 2023. Sementara itu, Sami Seliö dan Eric Stark berada di posisi kedua dan ketiga dengan masing-masing 15 dan 12 poin.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Tottenham Hotspur vs Chelsea di Liga Inggris, Sesaat Lagi Pertandingan Berlangsung

Usai balapan, Presiden Joko Widodo menyerahkan trofi langsung kepada pemenang di atas podium. Presiden yang baru pertama kali menyaksikan gelar balapan F1H2O ini menilai balapan ini merupakan ajang internasional yang sangat menarik untuk disaksikan.

"Ya, ini acara yang sangat menarik sekali dan ini juga baru pertama kali saya melihat powerboat F1 ini," ujar Presiden dalam keterangannya kepada awak media seusai acara.

Halaman:

Editor: Shiddik Zaenudin

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x