Klasemen Medali SEA Games 2023 Terbaru Malam Ini 7 Mei, Indonesia Tambah 3 Emas, Kamboja Makin Melejit!

- 7 Mei 2023, 19:12 WIB
Klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2023 dimana Indonesia tambah 3 emas, Kamboja makin melejit
Klasemen sementara perolehan medali SEA Games 2023 dimana Indonesia tambah 3 emas, Kamboja makin melejit /Instagram @kemenpora/

Tuan rumah SEA Games 2023 Kamboja mengoleksi total 61 medali dengan rincian 26 emas, 17 perak dan 18 perunggu.

Sementara perolehan medali Indonesia yakni 46, dengan rincian 13 medali emas, 11 perak dan 22 perunggu.

Baca Juga: 5 Contoh dan Arti Cerita Jenaka

Baca Juga: 6 SMA Negeri Terbaik di Kota Padang Sumatera Barat Berdasarkan Nilai Tertinggi UTBK, Cek Rekomendasinya

Perolehan medali Indonesia ditempel ketat oleh Filipina, Vietnam dan Thailand yang sama-sama mengoleksi 12 medali emas.

Filipina meraih 12 emas, 15 perak dan 14 perunggu, sedangkan Vietnam 11 emas, 16 perak dan 21 perunggu. 

Adapun, Thailand yang menempati lima besar memiliki 9 emas, 15 perak dan 18 perunggu.

Hingga Minggu sore, raihan medali yang paling teranyar disumbangkan melalui cabor Pencak Silat dari nomor regu putra melalui Asep Yuldan Sani, Anggi Faisal Mubarok dan Rano Slamet Nugraha.

Sebelum itu, cabor pencak silat dengan nomor tunggal putri juga menyumbang medali emas melalui Puspa Arumsari.

Peluang Indonesia mendapatkan tambahan medali sangat terbuka karena di beberapa nomor cabang olahraga yang menjadi andalan belum dimainkan, seperti Badminton.

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x