Demi Gaet Jose Mourinho, Newcastle United Siap Pecat Eddie Howe?

- 13 Maret 2024, 14:25 WIB
Kolase foto Eddie Howe dan Jose Mourinho .
Kolase foto Eddie Howe dan Jose Mourinho . /Tangkapanlayar Instagram @nufc /@josemourinho/

Menurut laporan Telegraph yang dikutip Metro UK pada Rabu, 13 Maret 2024, Eddie Howe dipastikan akan tetap bertahan di St. James Park meskipun Newcastle tidak lolos ke kompetisi Eropa musim depan.

Baca Juga: Roma Nyaris Dipermalukan Nice, Tim Asuhan Jose Mourinho Dibantu Gol Bunuh Diri Mario Lemina

Sementara, Al-Rumayyan sendiri merasa ragu dengan Howe, seluruh jajaran petinggi klub yakin bahwa pria yang juga sempat melatih Burnley medio 2011-12 tersebut merupakan orang yang tepat untuk pekerjaan ini dan ingin dia melakukan perombakan besar di skuadnya pada musim panas.

The Toons Army mengakui bahwa betapa sulitnya musim ini, yang dimana mereka juga diterpa badai cedera yang dialami pemainnya, dan juga harus kehilangan Sandro Tonali yang harus mendapat larangan berkecimpung di dunia sepakbola karena kasus judi online yang menjeratnya.

Anthony Gordon menjadi pemain The Magpies terbaru yang harus masuk meja perawatan karena alami cedera lutut dalam kekalahan 3-2 atas Chelsea di Stamford Bridge.

Terlepas dari posisinya saat ini di liga, Newcastle akan bermain di Liga Europa jika mereka menjuarai Piala FA, akan tetapi untuk mencapai itu semua terbilang cukup sulit. Sebab, Bruno Guimaraes dan kolega akan menghadapi Man City pada babak perempat final Piala FA pada Minggu, 17 Maret 2024 mendatang.***

Halaman:

Editor: Heriyanto Retno

Sumber: Metro UK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah