Pertandingan Indonesia Melawan Guinea Akan Digelar Secara Tertutup

- 5 Mei 2024, 14:32 WIB
Pemain timnas Indonesia U-23 berfoto sesaat sebelum dimulainya pertandingan semifinal Piala Asia U-23 kontra Uzbekistan/ANTARA/AFP/Karim Jaafar/
Pemain timnas Indonesia U-23 berfoto sesaat sebelum dimulainya pertandingan semifinal Piala Asia U-23 kontra Uzbekistan/ANTARA/AFP/Karim Jaafar/ /

 

GALAMEDIANEWS – Pertandingan babak play off Olimpiade antara Indonesia U-23 melawan Guinea U-23 akan digelar secara tertutup.

Federation Internationale de Football Association (FIFA) mengumumkan laga tersebut akan berlangsung di Prancis pada 9 Mei digelar secara tertutup karena alasan keamanan.

"FIFA+ akan menyiarkan pertandingan tertutup Indonesia lawan Guinea secara langsung pada 9 Mei," demikian keterangan FIFA.

Otoritas keamanan Prancis tidak mengizinkan pertandingan tersebut digelar secara terbuka demi alasan keamanan menjelang Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga: Wangi dan Tak Pahit, Ini Dia Resep Sambal Cabe Ijo Maknyos

FIFA menyebutkan laga Indonesia dan Guinea akan berlangsung di Clairefontaine, pusat sepak bola nasional Prancis.

Tim yang sudah memastikan masuk ke Olimpiade ada 15 dari 16 tim yang akan ambil bagian dalam turnamen sepak bola Olimpiade putra.

Tersisa satu tiket yang harus diisi oleh tim yang menang dalam pertandingan Indonesia melawan Guinea.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah