Mobil Merek Inggris Ini Kini Punya Diler Pertamanya di Kota Bandung

- 26 Februari 2021, 18:55 WIB
Display kendaraan MINI terbaru di Plaza MINI Bandung./Darma Legi/Galamedia
Display kendaraan MINI terbaru di Plaza MINI Bandung./Darma Legi/Galamedia /

GALAMEDIA - Produsen mobil kenamaan asal Inggris, MINI kini memiliki diler pertamanya di Kota Bandung.

Diler dengan nama Plaza MINI Bandung ini merupakan yang kedua di Indonesia, setelah Tangerang. Diler itu hadir atas kerja sama MINI Indonesia dan PT Plaza Auto Raya.

PT Plaza Auto Raya merupakan salah satu diler resmi MINI Indonesia yang telah memasarkan MINI sejak tahun 2018.

Baca Juga: Innalillahi, Dunia Komedi Tanah Air Kembali Berduka, Bintang Sinetron Para Pencari Tuhan Meninggal Dunia

Plaza MINI Bandung hadir dengan konsep inovatif dan enerjik khas brand MINI yang siap menginspirasi dan memenuhi kebutuhan para penggemar MINI di wilayah Jawa Barat.

Plaza MINI Bandung hadir di lokasi strategis tepatnya di Jalan Pelajar Pejuang'45 nomor 47. Gedung yang berdesain urban modern khas MINI, berdiri di atas tanah seluas 1.557 m2.

Peresmian Plaza MINI Bandung merupakan milestone penting bagi MINI Indonesia dan PT Plaza Auto Raya. Hal ini menunjukkan potensi pasar yang kian meningkat untuk kendaraan MINI di kota-kota seluruh Indonesia.

Peresmian ini semakin istimewa dengan tampilan perdana dari varian edisi terbatas MINI Countryman ALL4 Kit Edition.

Baca Juga: Positif Corona di RI Bertambah 8.232 Kasus, Meninggal Naik 268 Orang, Jabar dan DKI Penyumbang Tertinggi

Peresmian dihadiri oleh Ramesh Divyanathan, President Director, BMW Group Indonesia dan jajaran pimpinan PT Plaza Auto Raya, Robert Wardhana selaku Chairman PT Plaza Auto Raya-Plaza MINI, Paula Dewiyanti selaku Director PT Plaza Auto Raya-Plaza MINI, dan Ferdy Purnama selaku General Manager PT Plaza Auto Raya-Plaza MINI.

Peresmian ini dilakukan secara tertutup untuk internal BMW Group Indonesia dan Plaza MINI, mengikuti Pedoman Pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) Dalam Rangka Pencegahan dan Pengendalian Covid-19.

Diler MINI di Kota Bandung./Darma Legi/Galamedia
Diler MINI di Kota Bandung./Darma Legi/Galamedia

Dengan sembilan model baru yang diluncurkan pada tahun 2020, MINI kembali tegaskan komitmennya untuk menghadirkan produk yang memiliki kepribadian yang khas.

Di antara model-model ini terdapat lima model baru yang hadir sebagai "edisi terbatas".

Baca Juga: Innalillahi, Peneliti Temukan Varian Baru Virus Corona Kebal Vaksin

BMW Group Indonesia berhasil tegaskan posisinya sebagai produsen kendaraan premium terdepan di Indonesia.

Mencatatkan penjualan tertinggi di segmen kendaraan premium berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO).

Dengan 2.565 unit kendaraan BMW dan MINI yang terjual pada tahun 2020, BMW Group Indonesia berhasil menutup tantangan substansial yang disebabkan oleh pandemi. Angka penjualan ini terdiri dari 2.082 kendaraan BMW dan 483 kendaraan MINI.

Secara global, BMW Group sekali lagi mengukuhkan posisinya sebagai produsen otomotif premium terdepan dunia tahun lalu, dengan total 2.324.809 kendaraan BMW, MINI, dan Rolls-Royce (-8,4%) dikirim ke pelanggan di seluruh dunia.

Baca Juga: BMKG Keluarkan Peringatan, Waspadai Gelombang Tinggi Hingga 6 Meter di Palabuhan Ratu - Pangandaran

BMW Group Indonesia memahami pentingnya touchpoint yang relevan bagi pelanggan kami di Jakarta dan kota-kota besar lainnya seperti Bandung.

Pasar Bandung juga telah memberikan kontribusi lebih dari 6 persen per tahun untuk bisnis MINI dan diharapkan bisa tumbuh hingga 15 persen tahun ini.

MINI Indonesia merasa yakin untuk tunjuk Plaza MINI sebagai diler MINI baru di Bandung. Dengan fasilitas 4S (Sales, Service, Systems, and Spares) yang lengkap, Plaza MINI siap menyediakan pelanggan di Jawa Barat, khususnya di wilayah Bandung.

"Layanan premium yang sama seperti yang diharapkan dari diler MINI di mana pun," ungkap Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia.

Baca Juga: Film Silenced, Perjuangan Gong Yoo Ungkap Kasus Pelecehan Seksual kepada Difabel

"PT Plaza Auto Raya berkomitmen untuk terus perkuat posisi MINI di pasar kendaraan premium kompak di Indonesia. Kami juga memberikan pelatihan bagi para tenaga ahli baik untuk teknis maupun non-teknis," ujar Robert Wardhana, Chairman, PT Plaza Auto Raya-Plaza MINI.

"Hari ini kami bangga sekali dapat meresmikan Plaza MINI Bandung, diler MINI pertama di Bandung. Dalam beberapa tahun terakhir, Bandung pertegas posisi menjadi pusat ekonomi di Jawa Barat," lanjutnya.

Plaza MINI dilengkapi dengan ragam fasilitas terbaik di antaranya MINI Showroom, MINI Customer Lounge, MINI One-Stop-Service, MINI Aftersales Service, MINI Individual Hub,
dan MINI Lifestyle Collection.

Baca Juga: Jika Melihat Anggota Polisi Masuk Tempat Hiburan dan Mabuk-mabukan, Laporkan

Para penggemar brand MINI dapat lengkapi tampilannya dengan ragam MINI Lifestyle Collection fokus pada bahan dan desain premium dan tegas khas MINI. Dikombinasikan dengan detail pintar dan inventif. Di antaranya adalah MINI shirt, MINI accessories, and MINI miniature.

Salah satu display kendaraan MINI terbaru di Plaza MINI Bandung adalah MINI Countryman ALL4 Kit Edition dalam warna Enigmatic Black Metallic.***

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x