Tak Kalah! Begini Desa di Labuan Bajo yang Wajib Dikunjungi

- 11 Mei 2023, 17:15 WIB
Rumah adat Mbaru Niang Desa Wae Rebo di Labuan Bajo./Freepik @wirestock
Rumah adat Mbaru Niang Desa Wae Rebo di Labuan Bajo./Freepik @wirestock /

 

GALAMEDIANEWS - Salah satu surga dunia yang terletak di timur Indonesia adalah Labuan Bajo. Sebelum kamu pergi kesana, dalam artikel ini GalamediaNews akan memberikan informasi seputar Desa di Labuan Bajo yang wajib dikunjungi bersama keluarga.

Oleh karena itu simaklah sampai habis artikel ini terkait Desa di Labuan Bajo yang wajib dikunjungi. Labuan Bajo berada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Baca Juga: Dedi Mulyadi Hengkang dari Golkar, Ridwan Kamil: Ga Ada Hubungan

Baca Juga: Ini Lirik Lagu Inikah Cinta Dinyanyikan Maysha Jhuan dan Nathania Jualim di Gala Dinner KTT ASEAN Labuan Bajo

Dengan keindahan alamnya, tak heran banyak sekali wisatawan lokal maupun mancanegara yang ingin berlibur ke Labuan Bajo untuk segenap menghilangkan penat dikala rutinitas pekerjaan kantor ataupun para pekerja kreatif yang ingin membuat konten di salah satu surga dunia ini.

Oleh karena itu, berikut Desa di Labuan Bajo yang wajib kamu kunjungi dibawah ini:

1. Desa Wae Rebo

Merupakan desa kecil dan terpencil di Labuan Bajo yang dikenal sebab pembangunan kembali rumah adat bernama Mbaru Niang dengan dilandasi semangat kerjasama masyarakat agar tetap melestarikan budaya lokal setempat dan supaya meningkatkan kesejahteraan bagi desanya.

Seperti diketahui bahwa saat ini, hanya desa inilah yang tetap mempertahankan rumah adat khas Manggarai. Ciri khas rumah adat ini adalah bentuknya yang seperti kerucut dan tertutup lontar-lontar dari atap hingga ke tanah.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Hengkang dari Golkar Gara-gara Ada Ridwan Kamil?

Tampaknya rumah-rumah unik tersebut pasti akan tersapu habis seiring berkembangnya zaman. Oleh karena itu, jika kamu berkunjung ke Labuan Bajo diwajibkan untuk datang ke Desa Wae Rebo agar budaya lokal tidak punah.

2. Desa Takpala

Merupakan desa di Labuan Bajo yang saat ini dianggap sebagai cagar budaya dan dilindungi oleh peratuan daerah Kabupaten Alor. Terletak di Kecamatan Alor Tengah Utara, Desa Lembur Barat, Kabupaten Alor.

Diketahui Desa Takpala dihuni oleh suku asli bernama Abui dan dihuni sekitar 13 kepala keluarga. Ciri khas rumah adat mereka berbentuk seperti limas dan beratapkan ilalang.

Yang menjadikannya unik dari desa in adalah dari kata Takpala yang terdiri dari dua kata yaitu:

Tak bermakna “Tidak ada batasnya”

Pala bermakna “Kayu”

Baca Juga: Dedi Mulyadi Hengkang dari Golkar Gara-gara Ada Ridwan Kamil?

Baca Juga: Rekomendasi 5 Tempat Wisata Kuliner di Bandung dengan Spot Lokasi yang Instagramable

Jadi dapat disimpulkan, bahwa kata Takpala bemakna seperti “Kayu Pembatas”

Desa Takpala menyimpan keunikan tersendiri, salah satunya jika kamu mengunjunginya, maka akan disuguhkan tarian tradisional yang dibawakan oleh wanita-wanita khas Suku Abui.

Tak kalah, kamu juga akan disambut dengan syair-syair lagu khas Suku Abui sambil mengiringi pasukan dan sekelompok laki-laki yang beratraksi degan memegang senjata dan perisai.

Bagi kamu yang ingin berkunjung ke Desa Takpala, kamu bisa menyewa pakaian khas adat lengkap degan aksesoris gelang dan kepala. Jangan lupa untuk abadikan momen disana dengan lata belakang rumah-rumah Lopo.

Itulah beberapa desa di Labuan Bajo yang masih kental dengan adat dan budaya khas masyarakat setempat. Selain menikmati alam yang indah, kamu bisa mengetahui budaya lokal yang masih lestari hingga saat ini.

Untuk itu penting bagi kita untuk melesatarikan budaya lokal dengan salah satunya mengunjungi desa-desa tersebut. ***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: labuanbajoflores.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x