5 Rekomendasi Tempat Wisata Anak di Bandung yang Murah dengan View Bagus dan instagramable, Dijamin Betah!

- 2 Juni 2023, 10:16 WIB
 Happy Farm Ciwidey, rekomendasi tempat wisata anak di Bandung.
Happy Farm Ciwidey, rekomendasi tempat wisata anak di Bandung. / Instagram @happyfarmciwidey/
  1. Jendela Alam

Wisata Jendela Alam menjadi salah satu tempat wisata anak di Bandung yang menawarkan keseruan bermain dengan berbagai binatang ternak yang ada di sana seperti  ayam, kelinci, dan kambing. Dan bahkan juga bisa berinteraksi langsung dengan memberi makan hewan di sini.

Bukan hanya bisa bermain dengan hewan saja, anak-anak juga bisa menghabiskan waktu dengan bermain di playground outdoor.

Untuk lokasinya, wisata Jendela Alam berada di kompleks Graha Puspa, Jl. Sersan Bajuri, Cihideung, Lembang, Bandung, Jawa Barat.

  1. Taman Kelinci Ciwidey (Happy Farm Ciwidey)

Happy Farm Ciwidey atau biasa dikenal dengan taman kelinci ini memiliki ratusan kelinci dari berbagai jenis dari kelinci lokal hingga ras luar negeri yang dilepas bebaskan di ruang terbuka.

Hal ini memungkinkan anak untuk bisa berinteraksi secara langsung dengan para kelinci dan bisa juga memberinya makan.

Selain kelinci, ada juga berbagai jenis hewan lainnya seperti domba, rusa, burung, dan lainnya. Selain itu ada juga kuda yang mana anak-anak bisa berkeliling area ini dengan menaiki kuda yang disediakan.

Lokasi ini juga menawarkan nuansa sejuk dengan view bagus serta spot taman bunga yang instagramable yang membuat semua pengunjung baik anak-anak atau orang dewasa betah di sini.

Untuk alamatnya, taman kelinci ini terletak di Jl. Ciwidey Rancabali KM 33,7, Cikembang, Ciwidey, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Baca Juga: 9 Tempat Wisata Kuliner di Bekasi Enak dan Murah, Ada yang Terkenal Sampai Malaysia?

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: YouTube bobo cantik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x