7 Destinasi Wisata yang Punya Cerita Legenda di Jawa Barat, Salah Satunya Tertua di Dunia 

- 13 Juli 2023, 11:08 WIB
7 destinasi wisata yang punya cerita legenda di Jawa Barat
7 destinasi wisata yang punya cerita legenda di Jawa Barat /Disparbud Jabar/

GALAMEDIANEWS - Ada banyak destinasi wisata di Jawa Barat yang perlu dikunjungi, salah satunya destinasi wisata yang memiliki cerita melegenda. Dimana sajakah tempatnya? Yuk, simak ulasannya di bawah ini! 

Jawa Barat tidak hanya dikenal dengan wisata kuliner, udara sejuk, dan pemandangan yang indah saja. Namun memiliki tempat wisata yang lahir dari cerita yang melegenda. 

Tempat-tempat tersebut memiliki cerita yang unik dan banyak memberikan nilai moral untuk semua orang. Ada masyarakat yang percaya dengan ceritanya ada pula yang tidak mempercayainya. 

Walaupun begitu, tempat-tempat destinasi wisata tersebut banyak dikunjungi oleh para wisatawan dari berbagai generasi yang membuat tempat tersebut semakin ramai. 

Baca Juga: Destinasi Wisata Alam di Sumedang Yang Instagenic Untuk OOTD, dari Bandung via Tol Cisumdawu Ga Nyampe 1 Jam

Destinasi Wisata Jawa Barat yang Melegenda

Adapun destinasi wisata yang lahir dari cerita legenda tersebut adalah sebagai berikut:

1. Situ Bagendit

Situ Bagendit adalah tempat wisata yang berada di Kabupaten Garut. Situ Bagendit adalah sebuah danau yang memiliki ukuran yang luas sehingga dijadikan sebagai salah satu sumber air untuk memenuhi kehidupan masyarakat di sekitar. 

Cerita legenda terciptanya Situ Bagendit adalah berawal dari cerita tentang keserakahan dari seorang tokoh bernama Nyai Bagendit. Keserakahannya membuat Tuhan murka hingga membuat banjir daerah tersebut dan terciptalah danau Situ Bagendit. 

Situ bagendit hari ini sudah dilakukan banyak renovasi hingga membuat danau tersebut menjadi lebih baik untuk dikunjungi dan menjadi kebanggaan warga Garut.

2. Situ Cangkuang & Kampung Pulo 

Destinasi wisata yang legendaris di Kabupaten Garut berikutnya adalah Situ Cangkuang. Situ Cangkuang atau dikenal dengan candi Cangkuang ini menurut para ahli sudah dibangun sejak abad 8 Masehi. 

Sampai saat ini bangunan tersebut menjadi tujuan destinasi wisata yang tak pernah lepas dari kunjungan wisatawan. Selain bisa melihat Situ Cangkuang, tak jauh dari tempat tersebut terdapat Kampung Pulo. 

Menurut penduduk setempat, Kampung Pulo tersebut dihuni oleh Eyang Embah Dalem Arief Muhammad, seorang pendakwah yang namanya sudah sangat melekat dengan kampung tersebut. 

Hampir semua orang yang menghuni kampung tersebut adalah keturunan Eyang Embah Dalem karena memiliki tradisi tidak ada yang boleh meninggalkan kampung halaman tersebut. 

Wisatawan yang berkunjung ke Situ Cangkuang biasanya juga mengunjungi Kampung Pulo tersebut.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Bandung yang Wajib Dikunjungi, Cocok Sebagai Lokasi Bersantai

3. Goa Sunyaragi 

Jika Anda mengunjungi Cirebon, pastinya akan menemukan sebuah situs peninggalan bersejarah dari Kesultanan Kasepuhan Cirebon, yaitu Goa Sunyaragi. 

Goa tersebut dibangun pada abad 17 sampai 18 Masehi. Dulunya tempat ini digunakan oleh para sultan dan keturunannya untuk meditasi, nama Sunyaragi pun tercipta karena sunya berarti sepi dan ragi adalah sepi. 

Setiap bangunannya, memiliki filosofi tersendiri ada ruangan untuk bisa memberangkatkan sukmanya ke Tana Suci Mekkah, ada ruang tamu yang pintunya sangat rendah, yang berarti kita perlu merendahkan diri, ada pula bangunan mirip barongsai sebagai tanda hormat kepada warga Tionghoa yang tinggal di Cirebon.

4. Gunung Padang 

Beralih ke Kabupaten Cianjur, Anda akan menemukan destinasi wisata Gunung Padang. Menurut para ahli sejarah, gunung padang ini merupakan situs tertua di dunia yang mengalahkan Piramida Giza di Mesir. 

Situs megalitikum ini ditemukan pada tahun 1891 dan sampai sekarang masih diteliti oleh para ahli. Cerita yang melegenda di Gunung Padang ini adalah Prabu Siliwangi pernah singgah ke tempat tersebut dan melakukan meditasi.

5. Gunung Tangkuban Perahu 

Gunung ini berada di Lembang Jawa Barat. Cerita legenda yang melekat adalah tentang kisah Sangkuriang yang gagal menikahi Dayang Sumbi. 

Sangkuriang tidak mengetahui bahwa Dayang Sumbi adalah ibu kandungnya. Salah satu kegagalan menikah Dayang Sumbi juga karena Sangkuriang gagal membuat perahu dan telaga dalam semalam. 

Kesal karena gagal Sangkuriang pun menendang perahu tersebut hingga terbalik dan akhirnya terciptalah Gunung Tangkuban Perahu. 

Gunung tersebut sampai hari ini masih menjadi destinasi wisata warga Jawa Barat dan juga wisatawan dari daerah lainnya. Walaupun terkenal dengan cerita legendanya, gunung ini masih tercatat sebagai gunung api yang aktif.

6. Wisata Pemandian Cibulan 

Destinasi wisata berikutnya yang melegenda adalah pemandian Cibulan. Konon tempat ini terkenal dengan legenda ikan dewanya. 

Tempat ini berada di Desa Maniskidul, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Kolam-kolam tersebut  berisi penuh ikan dewa atau ikan air tawar lokal bernama latin Tor SP. Pengunjung bisa merasakan sensasi berenang ditemani ikan-ikan dewa berukuran sedang di dalam kolam.

Ikan tersebut adalah prajurit-prajurit Prabu Siliwangi yang membangkang dan kemudian dikutuk menjadi ikan, menurut cerita para penduduk setempat.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Wisata Edukasi untuk Anak, Seru Liburan Sambil Belajar

7. Ciung Wanara

Destinasi wisata Ciung Wanara ini berada di Kabupaten Ciamis. Kisah ini melegenda karena ada tokoh yang bernama Ciung wanara memiliki ayam jantan andalan yang selalu dijadikan untuk sabung ayam. 

Singkat cerita, ayam jantan tersebut dipercaya menjadi raja di Kerajaan Galuh yang kemudian awal mulanya tercipta kerajaan Galuh di Jawa Barat. 

Nah, itulah dia 6 destinasi wisata yang punya cerita legenda. Adakah tempat yang sudah Anda kunjungi? Yuk, lestarikan dan gaungkan kembali wisata lokal agar anak-anak dan keturunan bisa mengenalnya.***

 
 

Editor: Lina Lutan

Sumber: Disparbud Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah