4 Tempat Wisata Pantai Hits di Blitar, Tawarkan View Bagus yang Cocok untuk Hunting Foto Instagramable

- 13 November 2023, 10:35 WIB
Ilustrasi tempat wisata pantai hits dan instagramable di Blitar./Freepik @mrsiraphol
Ilustrasi tempat wisata pantai hits dan instagramable di Blitar./Freepik @mrsiraphol /

GALAMEDIANEWS – Menghabiskan waktu di tempat wisata hits seperti pantai di Blitar pastinya akan sangat menyenangkan. Terlebih jika bersama dengan keluarga.

Blitar memiliki banyak tempat wisata pantai eksotis yang menawarkan view bagus. Dengan pemandangan yang dimiliki, membuat lokasi ini selalu ramai pengunjung.

Bahkan beberapa tempat wisata pantai di Blitar ini menjadi populer dan bahkan menjadi tujuan utama para turis mancanegara.

Baca Juga: Poling Terbaru: Masyarakat Kurang Percaya ke Mahkamah Konstitusi Usai Putusan Soal Capres-Cawapres

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Instagramable di Klaten yang Populer pada 2023, Cocok untuk Akhir Pekan dengan Keluarga

Salah satu tempat wisata pantai di Blitar yang memiliki daya tarik menawan adalah pantai Tambak Rejo yang berada di desa Tambak Rejo.

Di sini pengunjung akan disuguhkan dengan keindahan deburan ombak. Terlebih saat u ombak tersebut menghantam batu pemecah yang ada di pinggir pantai.

Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati berbagai fasilitas dan wahana menarik seperti pasar ikan, area camping, kuliner dan berbagai wahana seru lainnya.

Selain Pantai Tambak, masih ada banyak lagi pantai eksotis yang bisa dikunjungi bareng dengan keluarga saat akhir pekan.

Rekomendasi Wisata Pantai Hits di Blitar

Berikut daftar tempat wisata pantai instagramable di Blitar yang memiliki panorama dengan view bagus sebagaimana telah dirangkum GalamediaNews dari Visitblitar.

1. Pantai Serang

Pantai Serang berlokasikan di Desa Serang, Panggungrejo, Blitar. Destinasi wisata alam ini memiliki pasir berwarna putih dengan ombak laut yang tidak begitu besar.

Baca Juga: Sejumlah Daerah Diprediksi Dilanda Hujan Deras dan Angin Kencang

Keadaan ombaknya yang tenang memungkinkan pengunjung untuk berenang dan bermain air. Menariknya, Pantai Serang ini masih sering digunakan sebagai lokasi ritual Larung Sesaji yang dilakukan warga sekitar setiap tanggal 1 Muharram atau juga dikenal dengan 1 Suro.

2. Pantai Tambakrejo

Pantai Tambakrejo merupakan salah satu wisata pantai terpopuler di kalangan warga Blitar. Destinasi wisata alam satu ini menawarkan keindahan panorama alam sekitar.

Selain itu, adanya batu pemecah ombak akan membuat lokasinya menjadi lebih elegan. Area ini juga sering dimanfaatkan pengunjung sebagai lokasi berburu foto estetik.

Adapun untuk lokasinya, pantai indah berada di Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar dimana pengunjung bisa menikmati mulai dari perjalanan menuju lokasi hingga pantai.

3. Pantai Pangi

Berbeda dengan Pantai Serang, Pantai Pangi memiliki ombak yang cukup besar sehingga para pengunjung dianjurkan untuk tidak berenang di pantai ini.

Ombak besar yang dimiliki oleh pantai di pesisir Blitar ini karena lokasinya diapit oleh dua tebing batu di sisi kanan dan kirinya.

Meski demikian, pengunjung tetap bisa menikmati keindahan alam yang ditawarkan oleh Pantai Pangi yang berada di desa Tumpak Kepuh, Bakung, Blitar, Jawa Timur ini dan juga bermain air di aliran air yang berada di sisi timur pantai. Selain itu, banyak view bagus yang bisa dimanfaatkan pengunjung sebagai lokasi foto instagramable.

Baca Juga: Masuk Peringkat Nasional, SMA Terbaik di Lamongan Ini Menjadi Sekolah Favorit di Jawa Timur

4. Pantai Jolosutro

Pantai Jolosutro merupakan sebuah teluk yang dikelilingi bukit batu terjal dengan pemandangan alam yang memukau. Lokasinya ini lah yang kemudian menjadi daya tarik dari pantai satu ini.

Dikelilingi tebing berbatu terjal membuat pemandangan debut ombak yang menghantam dinding tebing terlihat lebih indah.

Pantai Jolosutro berada di Desa Ringinrejo, Kecamatan Wates, Blitar yang juga menawarkan pemandangan deretan bukit-bukit batu di beberapa bagian yang ditumbuhi tanaman hijau.

Nah, itulah beberapa rekomendasi tempat wisata pantai instagramable di Blitar Jawa Timur yang menawarkan keindahan panorama alam dengan view bagus dan sangat cocok untuk lokasi berlibur dengan keluarga di akhir pekan.***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: visitblitar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah