Nasi Lengko: Kuliner Khas Cirebon, Cocok untuk Diet atau Orang Vegetarian

- 16 November 2023, 22:42 WIB
Kuliner Khas Cirebon Nasi Lengko, Segar dan Lezat
Kuliner Khas Cirebon Nasi Lengko, Segar dan Lezat /instagram @astridsiwi/

GALAMEDIANEWS – Nasi tak sebatas makanan pokok. Tetapi juga bisa diolah menjadi aneka kuliner kreatif. Di berbagai wilayah di Indonesia, ada beragam kuliner khas daerah yang mengolah nasi. Salah satunya Nasi Lengko yang merupakan kuliner khas Cirebon.

Nasi Lengko, dilansir dari buku Indonesian Culinary Treasures, sebenarnya sangat cocok untuk kalangan vegetarian. Selain itu, kuliner yang telah tercatat sebagai warisan takbenda di Kemdikbud ini, cocok juga untuk Anda yang tak menyantap daging karena sedang diet. Bisa juga menjadi  alternatif bagi yang mengonsumsi kuliner yang unik.

Kuliner lokal ini disajikan dengan potongan tempe dan tahu yang digoreng. Ditambah dengan potongan mentimun dan kucai. Untuk bagian akhir bumbu, menggunakan saus kacang dan kecap.

Selain kaya dengan protein dan serat, kuliner khas Cirebon ini pun tetapi tetap lezat dan bergizi. Untuk menambah selera, bisa ditaburi bawang goreng secukupnya. Bisa juga ditambahkan pedas, bagi Anda yang menyukai rasa pedas.

Baca Juga: Rekomendasi Lontong Kari Enak di Bandung, Wisata Kuliner Legendaris Kuahnya Gurih dan Nikmat Bikin Ketagihan

Ada catatan sejarah di baliknya. Nasi Lengko muncul saat awal kemerdekaan Indonesia. Saat itu, banyak rakyat yang melarat. Agar kebutuhan gizi tetap terpenuhi, masyarakat mencampurkan nasi dengan lauk pauk dan sayuran yang murah dan mudah didapat seperti tahu, tempe, dan kacang. 

Meskipun ekonomi rakyat membaik, Nasi Lengko tak lantas ditinggalkan begitu saja. Melainkan menjadi kuliner khas kota tersebut.

Selain di Cirebon yang merupakan daerah asalnya, penjual Nasi Lengko ada juga di beberapa daerah lainnya. Hanya saja, karena memang tak populer, penjualnya tak banyak atau sedikit. Di Kota Bandung, ada beberapa tempat yang menjualnya.

Utami termasuk orang yang gemar menyantap Nasi Lengko. Utami yang tak menyukai daging sapi mengonsumsinya bila bosan menyantap daging ayam. “Nggak suka sapi jadinya makan ayam. Kalau bosan ayam, pilih nasi lengko. Enak, segar, dan bikin kenyang,” tuturnya wanita berusia 35 tahun ini yang bekerja di perusahaan swasta ini.

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: kemdikbud.go.id Buku Indonesian Culinary Treasure


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah