PERSIB Klaim Menangi FINAL Pertama Usai Hancurkan Persija, Apa Maksudnya Ya?

- 1 Maret 2022, 22:46 WIB
Da Silva mencetak brace pada laga Persija vs Persib, Selasa 1 Maret 2022. PERSIB klaim menangi FINAL pertama usai hancurkan Persija, apa maksudnya ya?
Da Silva mencetak brace pada laga Persija vs Persib, Selasa 1 Maret 2022. PERSIB klaim menangi FINAL pertama usai hancurkan Persija, apa maksudnya ya? /

GALAMEDIA - Persib Bandung menghancurkan Persija Jakarta di El Clasico Liga 1, Selasa, 1 Maret 2022 malam.

Laman resmi klub pun menyebut kemenangan atas Persija itu sebagai kemenangan final pertama. Apa maksudnya ya?

Maung Bandung saat ini cuma terpaut 3 poin dari Bali United yang sudah mengoleksi 60 poin.

Baca Juga: PERSIB Dekati Puncak Klasemen Usai Hancurkan PERSIJA, Cuma Terpaut 3 Poin dari Bali United

Raihan 3 poin usai menumbangkan Persija di Stadion Kapten I wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa, 1 Maret 2022 malam, membuat Persib naik ke peringkat 2 klasemen.

Sedangkan Persija tetap ada di peringkat 8 dengan 38 poin.

Persib mengklaim sudah memenangi final pertama dari tujuh partai krusial yang dicanangkan di sisa Liga 1 2021-2022.

Laga final dimaksudnya yakni melawan Persija di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Pada laga panas Persib vs Persija, pemain asal Brasil, David da Silva memborong 2 gol kemenangan bagi Maung Bandung.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x