Profil Christ Laurent, Raih Penghargaan Festival Film Bandung 2021 Kalahkan Arya Saloka dan Evans Sanders

- 24 Oktober 2021, 08:25 WIB
Christ Laurent
Christ Laurent /Instagram.com/@christlaurent

GALAMEDIA - Christ Laurent bawa pulang piala penghargaan Festival Film Bandung 2021, Sabtu 23 Oktober 2021.

Raih penghargaan kategori Pemeran Pria Terpuji Televisi dalam serial Terpaksa Menikahi Tuan Muda, Christ kalahkan Arya Saloka, Stefan William, Rifki Balweel, dan Evan Sanders.

Sabet FFB 2021, ucapan selamat mengalir untuknya. Lewat Instagram Story, Christ ucapkan terima kasih.

Baca Juga: STP NHI Wisuda 544 Lulusan, Andar: Fokus Ciptakan Tourism Entrepreneur Campus dengan Enhaiipreneur Center

"Terima kasih untuk temen-temen semua yang kasih ucapan selamat dan selalu support," tulis Christ.

Berikut profil bintang Terpaksa Menikahi Tuan Muda ini.

Christ merupakan aktor yang mengawali karier sejak tahun 2007. Aktor kelahiran Jakarta 15 April 1993 ini memulai debut di sinetron Dongen Miki dan Lima Anak sakti dan beberapa judul FTV.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 24 Oktober 2021: Mengejutkan, Denis Ternyata Kenal dengan Mama Sarah

Ia kemudian melebarkan sayap ke dunia perfilman lewat Mili & Nathan tahun 2011. Christ berperan sebagai Nathan dan namanya kian melejit.

Kariernya kian meroket berkat sejumlah sinetron, FTV, dan film. Akun IG-nya pun diikuti lebih dari 1,1 juta pengikut.

Keberhasilannya di dunia seni peran membawa namanya meraih penghargaan Aktor Pendamping Paling Ngetop SCTV Awards 2013 dan Pemeran Pria Terpuji Serial TelevisiFestival Film Bandung 2021.

Baca Juga: HUT ke-57 Golkar, Yellow Clinic Turut Diresmikan, Sebagai Bentuk Kepedulian Terhadap Masyarakat Indonesia

Selamat Christ Laurent!***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x