Banjir Prestasi! NCT Dream Kembali Raih Kemenangan di Music Core

- 10 April 2022, 14:09 WIB
Banjir Prestasi! NCT Dream Kembali Raih Kemenangan di Music Core//Twitter @NCTsmtown_DREAM
Banjir Prestasi! NCT Dream Kembali Raih Kemenangan di Music Core//Twitter @NCTsmtown_DREAM /

GALAMEDIA - Memasuki minggu kedua promosi comeback-nya dengan full album Glitch Mode, NCT Dream kembali raih kemenangan keempat di Music Core.

Pada hari Sabtu, 9 April 2022, NCT Dream tampil dalam sebuah acara music di Korea Selatan sebagai kegiatan promosi comeback-nya.

NCT Dream pun berhasil membawa pulang kemenangan di Music Core sebagai kemenangan keempat mereka.

Baca Juga: Jangan Lakukan 5 Kebiasaan Ini, Bisa Berdampak Buruk terhadap Kesehatan

Sebelumnya NCT Dream telah memenangkan piala kemenangan pertama di Show Champion dan kemenangan kedua di MCOUNTDOWN pada Jumat lalu.

Lalu kemenangan ketiga-nya NCT Dream berhasil meraihnya di program music Music Bank.

NCT Dream comeback pada tanggal 28 Maret 2022 lalu dengan memposting Music Video melalui kanal YouTube resmi milik SM Entertainment dan juga merilis keseluruhan lagu album Glitch Mode melalui berbagai platform musik.

Baca Juga: 8 Tanda Malam Lailatul Qadar di Bulan Ramadhan, Umat Muslim Wajib Tahu Lebih Baik dari 1000 Bulan

Setelah resmi comeback, untuk menyapa penggemarnya NCT Dream menggelar DREAM STAGE: GLITCH MODE pada tanggal 5 April 2022, lalu.

Terdapat 1000 orang fans beruntung yang dapat menyaksikan penampilan NCT dream secara langsung dengan cara diundi.

DREAM STAGE: GLITCH MODE berlangsung selama 30 menit yang disiarkan melalui Beyond Live.

Acara tersebut sukses besar dan para anggota NCT Dream pun tampil secara maksimal dalam acara tersebut.

Baca Juga: Perubahan Sosial Pasca Kudeta 15 Juli di Turki

Tidak hanya meraih 4 kemenangan dalam beberapa program musik di Korea Selatan, NCT Dream pun berhasil meraih gelar million seller dalam penjualan album Glitch Mode.

Serta NCT Dream pun meraih prestasi lainnya seperti menempati posisi nomor 1 pada album chart, nomor 1 retail album chart, lalu posisi nomor 1 download chart, nomor 1 BGM Chart, dan nomor 2 Digital chart pada GAON Weekly Charts.

Baca Juga: Siapkan Daun Jeruk dan Daun Salam, Tips Memasak Paru agar Bau Amisnya Hilang!

Dan juga untuk pertama kalinya NCT Dream berhasil debut pada chart Billboard 200 dengan menempati posisi nomor 50.

Prestasi-prestasi yang telah diraih oleh NCT Dream membuat para fans bangga dan menaikan beberapa tagar dengan nama NCT Dream.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x