Profil Ragil Mahardika, Gay Asal Indonesia yang Tinggal di Jerman: Akun TikTok, IG, Youtube, Agama

- 9 Mei 2022, 09:36 WIB
 Profil Ragil Mahardika TikTokers asal Indonesia yang tinggal di Jerman. /Instagram/@ragilmahardika
Profil Ragil Mahardika TikTokers asal Indonesia yang tinggal di Jerman. /Instagram/@ragilmahardika /Instagram/ragilmahardika/

GALAMEDIA - Nama Ragil Mahardika saat ini tengah menjadi sorotan usai diundang ke Podcast Deddy Corbuzier.

Ragil Mahardika sendiri merupakan seorang konten kreator yang cukup terkenal di TikTok. Isi kontennya rata-rata memperlihatkan kehidupannya selama tinggal di Jerman.

Yang membuat kontennya terkenal adalah bahwa Ragil Mahardika merupakan seorang gay asal Indonesia yang menikahi pria bule asal Jerman bernama Frederik Vollert.

Baca Juga: Jadwal dan Harga Tiket Film Gara-gara Warisan Hari Ini Senin 9 Mei 2022 di Bioskop XXI dan CGV Bandung

Oleh karena itu, tak sedikit netizen asal Indonesia yang sering memberikan nasihat kepada Ragil agar ingat pada kodratnya sebagai laki-laki.

Tak hanya itu, sering juga netizen memberikan komentar pedas kepada Ragil Mahardika karena keputusannya untuk menikah sesama jenis.

Baru-baru ini, Ragil Mahardika pun mengaku bahwa dirinya tidak peduli dengan komentar netizen. Hal ini disampaikannya melalui podcast Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Mulai Hari Ini, Polisi Kembali Layani Pembuatan dan Perpanjangan SIM dan STNK

Ia bahkan secara blak-blakan menyatakan bahwa sudah nyaman menjadi seorang penyimpang seksual atau menjadi gay.

"Aku nyaman dengan diriku sendiri, apalagi di Jerman tidak ada yang namanya golongan tertentu," ujar Ragil dikutip Galamedia dari kanal Youtube Deddy Corbuzier pada Senin, 9 Mei 2022.

Ia pun menjelaskan bahwa kehidupannya di Jerman berjalan seperti layaknya orang biasa di Indonesia.

Baca Juga: Peristiwa 9 Mei: Kecelakaan Pesawat Sukhoi Superjet 100 di Gunung Salak, 45 Orang Dinyatakan Tewas

"Kalau d isini (Indonesia), Aku gak mungkin bisa jadi guru. Di Jerman kalau ada yang gak setuju gurunya gay, disuruh pindah sekolah," ucap Ragil Mahardika.

Pernyataannya itu pun membuat publik penasaran dengan sosok dan profil Ragil Mahardika.

Berikut Galamedia rangkum dari berbagai sumber, Profil Ragil Mahardika lengkap dengan akun TikTok dan Instagramnya.

Baca Juga: Jadwal Film KKN di Desa Penari Hari Ini Senin 9 Mei 2022 di Bioskop CGV Bandung, Lengkap dengan Harga Tiket

Pemilik nama Ragil Mahardika ini merupakan seorang pria asal Medan, Sumatera Utara yang memiliki suku Batak Karo.

Saat ini, Ragil Mahardika sudah berpindah kewarganegaraan menjadi warga negara Jerman usai menikah dengan Frederik Vollert.

Agama yang dianut oleh Ragil Mahardika pun masih belum jelas namun ia sempat membagikan momen perayaan Idul Fitri di Jerman.

Ragil Mahardika diketahui bekerja di sebuah lembaga sosial di Jerman yang membantu mengurus anak-anak berkebutuhan khusus.

Baca Juga: Mulai Hari Ini, Polisi Tak Lagi Terapkan Sistem One Way di Jalan Tol

Akun Instagramnya @ragilmahardika memiliki 174 ribu pengikut dan akun TikTok miliknya @ragilmahardika pun memiliki 3.8 juta pengikut.

Tak hanya itu, Ragil Mahardika juga aktif membuat konten Youtube di kanal KaroJerman RagilFred yang sudah memiliki 139 ribu subscriber.

Demikian profil Ragil Mahardika lengkap dengan Agama, Pekerjaan, Akun TikTok, Instagram, dan Youtube miliknya.***

Editor: Mia Fahrani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x