Dihujat Hingga Dipolisikan, Anji Memilih 'Lari' ke Gunung Puntang

- 4 Agustus 2020, 16:29 WIB
Penyanyi Anji dilaporkan ke Polda Metro Jaya.
Penyanyi Anji dilaporkan ke Polda Metro Jaya. /@duniamanji/

GALAMEDIA - Sorotan terhadap musisi Anji gara-gara video wawancaranya tentang virus Corona dengan Hadi Pranoto menuai kontroversi. Selain hujatan hingga videonya dibanned pihak berwenang, Anji dan Hadi Pranoto akhirnya sampai dilaporkan ke polisi.

Pemilik nama lengkap Erdian Aji Prihartanto itu dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh Cyber Indonesia, Senin, 3 Agustus 2020. Laporan dilayangkan oleh Ketua Cyber Indonesia, Muannas Alaidid terkait tuduhan menyebarkan berita palsu.

Baca Juga: Kabar Baik, Bayar Pajak Dapat Potongan 10 Persen Hingga Akhir Desember 2020

Muannas menyebut konten di YouTube Anji menyebabkan polemik di masyarakat. Muannas bahkan menegaskan, Anji harus membuktikan tentang opini publik yang berkembang di antara masyarakat tersebut dengan melaporkannya ke jalur hukum.

Di tengah riuh masyarakat yang membicarakan dirinya, Anji sepertinya lebih memilih untuk 'lari' sementara waktu. Dilihat dari akun Instagram pribadinya, @duniamanji, Anji malah tengah jauh dari Jakarta.

Ia berada di kawasan Gunung Puntang, Kabupaten Bandung, atau berjarak puluhan kilometer dari Kota Bandung. Sejak kemarin, Senin, 3 Agustus 2020, Anji memposting aktivitasnya di Gunung Puntang. Setidaknya ada tiga unggahan yang ia kabarkan.

Baca Juga: Ratu Elizabeth yang Pertama, Tepis Keretakan Istana Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Meghan Markle

Meski begitu, Anji tetap tak lupa akan 'masalahnya'. Di unggahan keduanya saat berada di Gunung Puntang, eks vokalis band Drive itu tetap menyinggung soal konten videonya dan keberadaan Hadi Pranoto yang banyak dihujat netizen.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x